Ganda Putra Jadi Tulang Punggung Indonesia Lagi di Denmark Open 2022, Sektor Lain Apa Kabar?

Sabtu, 22 Oktober 2022 14:56 WIB
Penulis: Serly Putri Jumbadi | Editor: Juni Adi
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya/Marcus Gideon. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya/Marcus Gideon.

INDOSPORT.COM – Untuk kesekian kalinya, ganda putra menjadi tulang punggung tim bulutangkis Indonesia di ajang Denmark Open 2022. Lalu, bagaimana dengan sektor lainnya?

Denmark Open 2022 adalah turnamen super 750 yang digelar di Jyske Bank Arena, Odense, mulai dari tanggal 18-23 Oktober 2022.

Menariknya, sektor ganda putra kerap menjadi tumpuan skuad Merah Putih di berbagai ajang bergengsi bulutangkis. Hal tersebut, terulang kembali di gelaran super 750 ini.

Ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto berhasil melaju ke babak semifinal Denmark Open 2022.

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berhasil memenangkan duel saudara dengan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

Pertandingan dramatis tercipta dari laga Kevin/Marcus vs Leo/Daniel. The Minions berhasil comeback di gim kedua dan ketiga dengan skor yang ketat 15-21, 22-20, 22-20.

Di laga lain, Fajar/Rian berhasil mengunci tiket semi final usai mengalahkan wakil Chinese Taipei, Lu Ching Yao/Yang Po Han dua gim langsung 21-12, 21-15.

Peluang untuk menciptakan all Indonesian final tentu semakin besar. Fajar/Rian memiliki kans yang besar untuk memenangkan duel melawan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Sedangkan The Minions harus kerja ekstra untuk bisa menyegel tiket final. Performa Kevin/Marcus di babak semifinal dinilai masih banyak eror meski berhasil memenangkan laga tersebut.

Kevin/Marcus akan bertemu dengan juara dunia 2022, Aaron Chia/Soh Wooi Yik. Turut menjadi sorotan adalah performa sektor lain yang kurang berbicara banyak di Denmark Open 2022.