In-depth

Daftar Pemain Tunggal Putra Indonesia yang Juara Australian Open, Ada Hayom Rumbaka

Selasa, 15 November 2022 10:35 WIB
Penulis: Martini | Editor: Indra Citra Sena
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Hayom Rumbaka, legenda bulutangkis Indonesia yang pernah menjuarai Australian Open 2009. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Hayom Rumbaka, legenda bulutangkis Indonesia yang pernah menjuarai Australian Open 2009.
Hayom Rumbaka (Australian Open 2009)

Perlu penantian panjang sejak Rio Suryana juara Australian Open 1999, barulah hadir Hayom Rumbaka yang menyabet medali emas dari turnamen Australian Open 2009.

Kala itu, turnamen sudah menggunakan format pindah bola, dan Hayom Rumbaka berhasil mengalahkan rekan satu negara, Alamsyah Yunus di babak final, skor 21-17, 21-18.

Jonatan Christie (Australian Open 2019)

Sejak era Hayom Rumbaka, juga ada jarak yang cukup lama sampai akhirnya Jonatan Christie menjuarai Australian Open 2019.

Hasilnya pun tak jauh berbeda, Jonatan melaju ke final Australian Open dan bersua rekan senegara, Anthony Ainisuka Ginting.

Lewat pertarungan sengit tiga game, Jonatan Christie akhirnya keluar sebagai juara dengan skor 21-17, 13-21, dan 21-14.