Malaysia Open 2023: Diminta Main Ganda Bareng Loh Kean Yew, Viktor Axelsen Beri Jawaban Menohok

Kamis, 5 Januari 2023 13:25 WIB
Penulis: Serly Putri Jumbadi | Editor: Indra Citra Sena
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Tunggal putra Singapura, Loh Kean Yew berhasil mengalahkan tunggal Indonesia, Chico Aura dengan skor 21-14 dan 21-14 pada babak 16 besar Indonesia Masters 2022 di Istora Senayan, Kamis (09/06/22). Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Tunggal putra Singapura, Loh Kean Yew berhasil mengalahkan tunggal Indonesia, Chico Aura dengan skor 21-14 dan 21-14 pada babak 16 besar Indonesia Masters 2022 di Istora Senayan, Kamis (09/06/22).
Viktor Axelsen dan Loh Kean Yew Bisa Ketemu di Final?

Viktor Axelsen dan Loh Kean Yew berpotensi bertemu di final Malaysia Open 2023, dengan catatan keduanya mulus menghadapi lawan tangguh dari babak pertama.

Sekadar informasi, Viktor Axelsen saat ini kokoh di puncak ranking BWF dengan perolehan 108.056 poin. Sementara Loh Kean Yew di ranking 6 dengan torehan 70.444 poin.

Viktor Axelsen tampil gemilang di turnamen musim 2022 dengan mengoleksi lima gelar juara yakni di ajang Indonesia Open, Malaysia Open, Kejuaraan Dunia, French Open dan BWF World tour Finals.

Sementara Loh Kean Yew mengakhiri musim 2022 tanpa gelar juara, namun ia berhasil meraih runner up di ajang India Open 2022.

Sementara itu, kans pertemuan keduanya di final Malaysia Open 2023 terbilang cukup berat, apalagi untuk Loh Kean Yew. Di mana ia satu pool dengan tunggal putra tuan rumah, Lee Zii Jia.

Pada babak pertama, Loh Kean Yew akan menghadapi wakil China, Li Shifeng. Di mana Malaysi Open 2023 menjadi pertemuan ketiga bagi keduanya.

Menilik rekor pertemuan keduanya, Loh Kean Yew unggul 2-0 atas Li Shifeng. Namun, tunggal putra andalan Singapura itu harus waspada.

Pasalnya, dalam pertemuan terakhir dengan Li Shifeng di ajang Australian Open 2023, Loh Kean Yew menang dengan skor ketat 21-10, 12-21, 23-21.

Sementara jalan Viktor Axelsen sedikit lebih mudah di Malaysia Open 2023. Pasalnya, belum ada satu tunggal putra yang secara konsisten dapat mengalahkan dirinya.

Sekadar informasi, Viktor Axelsen akan melawan rekan senegaranya di babak pertama, Rasmus Gamke. Selain itu, ia juga berpotensi ketemu wakil Indonesia Jonatan Christie di semifinal Malaysia Open 2023.

Sumber: Instagram Loh Kean Yew