In-depth

3 Fakta Daniil Medvedev Juara Italian Open, Tendang Ranking Novak Djokovic

Senin, 22 Mei 2023 18:06 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© REUTERS/Guglielmo Mangiapane
Daniil Medvedev juara Italian Open 2023. Foto: REUTERS/Guglielmo Mangiapane. Copyright: © REUTERS/Guglielmo Mangiapane
Daniil Medvedev juara Italian Open 2023. Foto: REUTERS/Guglielmo Mangiapane.
Daniil Medvedev vs Lapangan Tanah Liat

Dalam sebuah kesempatan, Daniil Medvedev sempat mengungkapkan apa yang menjadi kelemahan terbesarnya di lapangan tanah liat.

Jawabannya adalah pergerakan dan fisiknya yang dirasa tidak cocok dengan jenis permukaan seperti ini.

Ia punya tinggi badan 6 kaki 5 inchi atau 195 cm, yang membuat pergerakannya terkadang cenderung lebih lamban dari pemain-pemain kebanyakan.

Padahal, bermain di lapangan tanah liat membutuhkan perubahan arah yang cepat. Oleh sebab itu, tinggi badan sering-seringnya menjadi hambatan bagi Daniil Medvedev.

Namun dengan kemenangan di Italian Open 2023, publik tidak perlu lagi mempertanyakan kapan pemain yang satu ini bakal menang di lapangan tanah liat.

Sebelum musim ini, Daniil Medvedev bahkan tidak berhasil memenangkan satu pertandingan pun di tiga edisi terakhir Italian Open.

“Saya senang bisa melakukannya dan membuktikan kepada diri saya sendiri dan orang lain, bahwa saya mampu,” ucapnya dikutip dari laman resmi ATP.

Nampaknya, kini Daniil Medvedev sudah tidak perlu ‘membenci’ hari-harinya saat berada di lapangan tanah liat. Ini akan jadi awal yang apik buatnya.

Ranking ATP

Keberhasilan di Italian Open 2023 juga membawa berkah bagi Daniil Medvedev di pemeringkatan ATP pekan ini.

Selain memanjat ke peringkat dua dan mendepak Novak Djokovic ke peringkat tiga, ia juga memimpin perolehan poin sementara untuk ranking Race to Turin 2023.