In-depth

Apa Kabar Mads Kolding? Ganda Denmark yang Dulu Jadi Korban Ketengilan Kevin Sanjaya

Selasa, 18 Juli 2023 17:58 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Indra Citra Sena
© Humas PBSI
Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon dan Mads Conrad-Petersen/Mads Pieler Kolding. Copyright: © Humas PBSI
Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon dan Mads Conrad-Petersen/Mads Pieler Kolding.
Duo Mads Korban Ketengilan Kevin Sanjaya

Momen psywar antara Mads Conrad-Petersen/ Mads Pieler Kolding dengan Kevin Sanjaya/Marcus Gidoen yang paling diingat ialah saat ajang Indonesia Open 2018.

Kala itu keduanya berjumpa di babak perempat final Indonesia Open 2018 yang memang berlangsung panas sejak pertandingan dimulai.

Conard sempat terlihat frustasi sekaligus kesal setelah menganggap bahwa Kevin memang sengaja memukul shuttlecock tanggung ke hadapan lawannya.

Alhasil keduanya pun sempat beradu argument, namun momen tersebut hanyalah sebuah permulaan dari rangkaian psywar yang ditunjukkan oleh keduanya.

Puncaknya adalah saat Conard-Petersen merasa kesal usai challenge yang dimintanya tak masuk akal dan hanya mengada-ada. Lalu keduanya kembali beradu argument.

Sampai tiba momen Kevin mengacungkan jempol terbalik di hadapan duo Mads, dan membuat mereka merasa kesal hingga terbawa ke luar lapangan, di mana Petersen menganggap bahwa pasangan Marcus Gideon tidak menunjukkan sportivitas dalam olahraga.

“Menyaksikan lagi pertandingan itu. Apa itu yang disebut fairplay? Apakah ini yang akan menjadi panutan anak-anak di luar sana dan parea pebulutangkis muda?” tulis Mads Conrad-Petersen.

“Setelah memenangi pertandingan yang ketat? Saya yakin Ahsan/Setiawan tidak akan pernah memperlakukan lawan mereka seperti itu,” tambahnya di akun Instagram pribadinya.

Tak sampai di situ, Petersen juga memposting potret ia dan Pieler Kolding mengacungkan jempol terbalik yang diyakini sebagai bentuk sindiran untuk Kevin Sanjaya.

Sejatinya kejadian di Indonesia Open 2018 bukan satu-satunya, karena keduanya sempat menunjukkan tensi panas saat bertemu sebagai lawan di atas lapangan.

Salah satu yang paling diingat lainnya ialah pertemua keduanya di All England 2018, di mana Kevin Sanjaya bersikap tengil dengan berpura-pura memukul bola yang out.

Namun umpire menganggap bahwa shuttlecock mengenai raket Kevin, dan menuai aksi protes di mana momen tersebut membuat Conard-Petersen tersenyum dingin.

Bukan Kevin Sanjaya namanya jika hanya melakukan satu hal tengil, pasalnya pasangan Marcus Gideon itu membalaskan dendam dengan pura-pura memukul bola dari Conard yang membuat wasit hanya tersenyum.

Meski banyak menuai drama, Mads Conrad-Petersen/ Mads Pieler Kolding mengaku tidak memiliki dendam pribadi terhadap Kevin Sanjaya/Marcus Gideon dan malah mengakui kemampuan pasangan berjuluk The Minions tersebut.