Turun Gunung Tangani PBSI, Skill Istimewa Christian Hadinata Viral Tuai Decak Kagum
Skill pelatihan istimewa Christian Hadinata itu viral tuai decak kagum berawal dari cuitan yang diunggah seorang jurnalis olahraga, Putra Tegar, yang ikut senang sang legenda bantu bagian teknis PBSI usai Kejuaraan Dunia 2023.
Koh @R_RB6767 bilang Koh Chris (Christian Hadinata) kembali turun gunung bantu bagian teknis Pelatnas Cipayung.
— Putra Tegar (@putrategar2709) August 30, 2023
Sekarang gua mau cerita dikit soal Koh Chris dan game satu kotak di Pelatnas Cipayung.
“Koh Rudy Roedyanto bilang Koh Chris (Christian Hadinata) kembali turun gunung bantu teknis Pelatnas Cipayung,” tulisnya.
Kemudian setelah itu, dia memberikan kesaksian saat secara langsung melihat metode pelatihan bulutangkis super istimewa ala Christian Hadinata di PBSI yang membuatnya terkagum.
Sebagai informasi, Christian Hadinata sendiri sebelumnya pernah masuk jajaran kepengurusan PBSI periode 2012-2016.
Di era kepemimpinan Gita Wirdjawan saat itu, legenda Christian Hadinata pernah ditunjuk sebagai Kasubid Pelatnas PBSI.
Menurut kesaksian sang jurnalis, Christian Hadinata di usia yang tidak muda lagi, masih aktif bermain bulutangkis dengan metode unik.
“Sekarang gua mau cerita dikit soal Koh Chris dan game satu kotak di Pelatnas Cipayung. Di tiap pagi, Koh Chris sudah main badminton. Lawannya bisa jadi pelatih, staf, atau bahkan pemain pelatnas Cipayung,” cuit akun twitter @putrategar2709.
“Walaupun Koh Chris saat itu sudah usia 60-an, kekuatan dan refleks tangan saat defense itu benar-benar luar biasa. Walaupun diserang smash-smash keras, gak mudah bagi lawan dapat poin.”
“Memang area poin untuk lawan sangat terbatas karena Koh Chris cuma berdiri di satu kotak. Tapi hal itu gak menutup kekaguman saat melihat reaksi Koh Chris yang masih benar-benar bagus.”
“Bahkan pengembalian Koh Chris bukan sekadar balik, melainkan sering merepotkan. Kualitas Christian Hadinata itu benar-benar tinggi,” pungkasnya yang membuat publik ikut berdecak kagum.