Kekaguman Yuni Kartika saat Jonatan Christie Agresif Tembus Semifinal French Open 2023

Sabtu, 28 Oktober 2023 17:43 WIB
Penulis: Miranti | Editor:
© Instagram @yuni.kartika73
Presenter dan bulutangkis, Yuni Kartika, dipenuhi kekaguman melihat Jonatan Christie agresif mengalahkan Kodai Naraoka di babak perempat final French Open 2023. Copyright: © Instagram @yuni.kartika73
Presenter dan bulutangkis, Yuni Kartika, dipenuhi kekaguman melihat Jonatan Christie agresif mengalahkan Kodai Naraoka di babak perempat final French Open 2023.

INDOSPORT.COM – Presenter dan bulutangkis, Yuni Kartika, dipenuhi kekaguman melihat Jonatan Christie agresif mengalahkan Kodai Naraoka di babak perempat final French Open 2023.

Sebuah big match baru saja terjadi di babak perempat final turnamen bulutangkis Super 750 bertajuk French Open 2023 antara Jonatan Christie vs Kodai Naraoka.

Berlangsung di Glaz Arena pada Jumat (27/10/23), Jonatan Christie meraih kemenangan heroik dari Kodai Naraoka dengan skor akhir 21-8, 25-23.

Kemenangan Jonatan Christie atas Kodai Naraoka itu diwarnai dengan sederet aksi menakjubkan nan heroik dari kedua tunggal putra terbaik dunia tersebut.

Utamanya di gim kedua yang diwarnai aksi tikung dari Jonatan Christie atas Kodai Naraoka. Bahkan sebelum mengunci kemenangan, Jonatan Christie sempat tertinggal, namun sukses menikung tajam.

Legenda bulutangkis, Yuni Kartika, tak kuasa mengunggah reaksi kekagumannya atas penampilan luar biasa Jonatan Christie di perempat final French Open 2023.

Menurut Yuni Kartika, Jonatan Christie menampilkan permainan versi terbaiknya yang belakangan ini sangat dirindukan badminton lovers.

“Permainan yg ditunggu dari Jojo: menyerang, mempercepat ritme, pertahanan yg kuat & safe, Kereeenn bet,” tulis Yuni Kartika.

 “Menang 2 game lgsg vs Kodai. Menang di game 2 dgn mengikuti arahan Coach Irwansyah, dgn service flick!! Komentar kalian?” pungkas Yuni Kartika.

Senada dengan Yuni Kartika, badminton lovers juga memberikan doa dan pujian pada penampilan Jonatan Christie di French Open 2023.