BL China Ungkap Kelemahan Gregoria Mariska usai Kalahkan Chen Yufei di Kumamoto Masters 2023

Selasa, 21 November 2023 15:25 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Prio Hari Kristanto
© PP PBSI
Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, akhirnya sukses mengalahkan Chen Yu Fei pada final Kumamoto Masters 2023, Minggu (19/11/2023). (Foto: PP PBSI) Copyright: © PP PBSI
Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, akhirnya sukses mengalahkan Chen Yu Fei pada final Kumamoto Masters 2023, Minggu (19/11/2023). (Foto: PP PBSI)

INDOSPORT.COM – Badminton Lovers China ungkap kelemahan Gregoria Mariska usai kalahkan Chen Yufei dan juara di Kumamoto Masters 2023.

Meski telah berlalu, tetapi euforia kemenangan Gregoria Mariska Tunjung di ajang bulutangkis Kumamoto Masters 2023 hingga saat ini masih terasa.

Ya, sebagaimana diketahui Gregoria Mariska berhasil kembali mengharumkan nama Indonesia di kancah dunia usai menjadi juara di Kumamoto Masters 2023.

Gregoria Mariska kala itu berhasil mengalahkan Chen Yufei selaku unggulan ketiga asal China dengan skor 21-12 dan 21-12 di babak final ajang BWF S500 ini pada Minggu (19/11/23).

Kemenangan Gregoria pun cukup mengejutkan mengingat dirinya tak difavoritkan untuk menjadi juara meski merupakan pemain unggulan.

Termasuk para Badminton Lovers (BL) China yang merasa terkejut bahwa Gregoria Mariska mampu mengalahkan sosok seperti Chen Yufei yang dikenal sulit ditaklukan.

Meski turut memberikan ucapan selamat kepada wakil Indonesia, tetapi para BL China juga memberikan beragam komentar soal Gregoria.

Salah satunya ialah mengungkapkan kelemahan yang sebenarnya dimiliki oleh tunggal putri nomor satu di Tanah Air tersebut.

Bagi para BL China, Gregoria Mariska memiliki satu kelemahan yakni kurang memiliki stamina yang kuat, sehingga hal tersebut menjadi salah satu kelemahan baginya.

Padahal jika Gregoria Mariska memiliki stamina yang kuat, kemungkinan dirinya akan menjadi salah satu tunggal putri yang sulit dikalahkan.