x

Pasangan Denmark Masih Sulit Terima Kekalahan dari Kevin/Marcus

Jumat, 6 Juli 2018 21:11 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Isman Fadil
Kevin Sanjaya/Marcus Fernaldi bersalaman dengan Mads Conrad Petersen/Mads Pieler Kolding usai laga babak perempat final Blibli Indonesia Open 2018 di Istora Senayan, Jumat (06/07/18).

Pasangan ganda putra Denmark, Mads Conrad Petersen/Mads Pieler Kolding tak dapat menerima kekalahan dirinya dari pasangan ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon.

Conrad/Kolding harus angkat koper dari Indonesia Open 2018. Mereka kalah setelah bermain tiga game oleh Kevin/Marcus.


1. Sulit Terima Kekalahan

Ganda putra Denmark, Mads Conrad Petersen/Mads Pieler Kolding mencoba mengembalikan kok ke arah lawannya pasangan Kevin Sanjaya/Marcus Fernaldi pada babak perempat final Blibli Indonesia Open 2018 di Istora Senayan, Jumat (06/07/18).

Namun, pasangan unggulan kelima ini seakan sulit menerima kekalahan ini. Sebab dia menilai laga ini penuh drama dan mereka menilai hampir menang.

"Saat di babak ketiga kita kalah 21-18. Itu sangat nyaris, tapi ini pertandingan yang bagus. Kami sudah bermain baik, tapi sulit menerima kekalahan ini," ucap Kolding.

Baca Juga

2. Kevin/Marcus Bermain Lebih Baik

Ekspresi kegembiraan Kevin Sanjaya/Marcus Fernaldi saat mencetak poin pada babak perempat final Blibli Indonesia Open 2018 di Istora Senayan, Jumat (06/07/18).

Sementara itu senada dengan Kolding, Conrad juga masih sulit menerima kekalahan ini. Namun meski begitu mereka menilai Kevin/Marcus memang bermain baik hari ini.

"Ini pertandingan sulit, mereka bermain baik tapi kami juga. Tapi yang penting kami sempat memimpin 11-6 di gim kedua, sayang kita kehilangan poin banyak dan mereka bisa menang," beber Conrad.


3. Bingung dengan Laga yang Sempat Memanas

Aksi Kevin Sanjaya usai meraih kemenangan atas ganda Denmark.

Terkait laga yang sempat memanas Kolding/Conrad pun kompak menjawab tak tahu. Baginya dia berhak meminta challenge kepada wasit.

"Saya tak tahu kenapa semuanya harus menjadi dramatis. Saya meminta challenge untuk mengusap keringat saya. Saya tahu itu (shuttlecock) jatuh di dalam lapangan. Hasil challenge juga menunjukan begitu, saya bingung kenapa mereka masih sangat marah," tutup dia.

Baca Juga

Laga Conrad/Kolding melawan Kevin/Marcus memang dibumbui drama. Dimana Kevin tampak emosi bahkan sampai mengacungkan tanda jempol kebawah kepada Condrad/Kolding di penghujung gim ketiga.

Berikut Jadwal Lengkap Babak 8 Besar Piala Dunia 2018 Hari Ini, Jumat (06/07/18):

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA

Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya SukamuljoIndonesia OpenMads Conrad Petersen/Mads Pieler KoldingRaketIndonesia Open 2018

Berita Terkini