x

Lawan Greysia/Apriyani di Final Indonesia Masters 2020, Pasangan Denmark: Saya Tak Peduli

Minggu, 19 Januari 2020 14:34 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
Pasangan ganda putri Denmark, Sara Thygesen/Maiken Fruergaard, memberikan reaksi mengejutkan jelang partai final Indonesia Masters 2020.

INDOSPORT.COM - Pasangan ganda putri Denmark, Sara Thygesen/Maiken Fruergaard memberikan reaksi mengejutkan jelang berhadapan dengan pasangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu di turnamen Indonesia Masters 2020.

Usai mengalahkan pasangan Jepang, Misaki Matsumoto/Ayaka Takahashi di semifinal Indonesia Masters 2020, Sabtu (18/01/20) di Istora Senayan, Jakarta dengan skor kembar 22-20, ganda putri Denmark akan berhadapan wakil Indonesia di partai final.

Baca Juga

Bakal berhadapan dengan pasangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu di final Indonesia Masters 2020, begini reaksi dari pasangan ganda putri Denmark tersebut.

"Tidak sering kita berada di final, dan sekarang kita memiliki kesempatan, tetapi tidak masalah siapa yang ada akan kita lawan. Mudah-mudahan kita akan memiliki beberapa orang Denmark yang bersorak untuk kita," ujar Thygesen dikutip dari situs resmi BWF.

Lebih lanjut lagi mereka menyebut kalau hal yang terpenting adalah untuk terus berusaha mengejar bola kemana pun bola itu jatuh.

Baca Juga

“Kami melangkah di saat yang tepat di akhir kedua pertandingan, dan itulah sebabnya kami mendapatkan kemenangan,” jelas Fruergaard usai meraih kemenangan atas pasangan Jepang.

"Kami terus mengatakan pada diri sendiri pada akhirnya untuk tetap sederhana, terus menggerakkan kaki, mengejar bola kemanapun dan tidak diam begitu saja," pungkasnya.

Partai final sektor ganda putri di turnamen Indonesia Masters 2020 akan berlangsung pada Minggu (19/01/20) hari ini di Istora Senayan, Jakarta setelah partai ganda putra.

JepangDenmarkGreysia Polii/Apriyani RahayuBulutangkisBerita OlahragaBerita SportIndonesia Masters 2020Berita Bulutangkis

Berita Terkini