x

Raih Perak di Kejuaraan Dunia Srikanth Kidambi Dapat Hadiah 5 Hektar Tanah

Kamis, 30 Desember 2021 21:15 WIB
Penulis: Katarina Erlita Cadrasari | Editor:
Srikanth Kidambi, tunggal putra India

INDOSPORT.COM - Pebulutangkis tunggal putra India, Srikanth Kidambi mendapat hadiah berlimpah usai meraih medali perak di Kejuaraan Dunia.

Ketua Menteri, YS Jagan Mohan Reddy memberikan Srikanth Kidambi hadiah lima hektar tanah sebagai bentuk apresiasi. Dilansir dari The New Indian Express, hadiah itu diterima oleh Kidambi pada, Rabu (29/12/21). 

Jagan juga memberikan hadiah uang tuai sebesar Rs 7 lakh. Nantinya lima hektar tanah itu akan digunakan untuk mendirikan akademi bulutangkis.

Baca Juga
Baca Juga

Atas hadiah itu, Srikanth Kidambi benar-benar berterima kasih kepada Ketua Menteri. Apresiasi itu menjadi pelecut semangat kepada Kidambi untuk bisa meraih prestasi lebih banyak lagi di masa depan.

Kidambi menjadi tunggal putra pertama di India yang memenangkan medali perak di Kejuaraan Dunia Bulutangkis. Sebelumnya, tunggal putra legendaris Prakash Padukone adalah peraih medali Perunggu Kejuaraan Dunia 1983.

Baca Juga
Baca Juga

Sai Praneeth meraih perunggu di Kejuaraan Dunia 2010, serta Lakshya Sen meraih perunggu di Kejuaraan Dunia 2021. Atas prestasinya, Srikanth Kidambi pun tak pelak mendapatkan banjir apresiasi dari banyak pihak, termasuk Perdana Menteri India, Narendra Modi.

“Selamat kepada Srikanth Kidambi karena telah memenangkan Medali Perak yang bersejarah. Kemenangan ini akan menginspirasi beberapa atlet yang berminat dalam bulutangkis," tulis Narendra Modi di media sosial Twitter.


1. Pencapaian Srikanth Kidambi

Srikanth Kidambi, tunggal putra India

Para penggemar berharap medali perak yang disabet Srikant Kidambi di Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2021 sebagai momentum dirinya kembali bangkit menjadi sang juara.

Sebelum mengukir prestasi itu, sejatinya Srikant Kidambi bukanlah rising star seperti halnya Loh Kean Yew. Srikanth Kidambi bahkan pernah menduduki ranking 1 dunia sektor tunggal putra di tahun 2018. 

Beragam gelar prestius pun didapatnya. Namun setelah itu, prestasinya merosot tajam karena cedera. Srikanth Kidambi bahkan pernah menduduki ranking 1 dunia sektor tunggal putra di tahun 2018. 

Beragam gelar prestius pun didapatnya. Namun setelah itu, prestasinya merosot tajam karena cedera.

BulutangkisSrikanth KidambiKejuaraan Dunia Bulutangkis

Berita Terkini