x

Indonesia Sisakan Skuat Mini di Taipei Open 2022, Komang Ayu Siap Jadi Idola Baru?

Senin, 18 Juli 2022 23:10 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Sebanyak 12 wakil Indonesia putuskan mundur dari Taipei Open 2022, hingga menyisakan 3 wakil saja, termasuk Komang Ayu, Ikhsan Leonardo, dan Christian Adinata.

INDOSPORT.COM -  Sebanyak 12 wakil Indonesia putuskan mundur dari Taipei Open 2022, hingga menyisakan 3 wakil saja, termasuk Komang Ayu, Ikhsan Leonardo, dan Christian Adinata.

Sebagaimana diketahui, usai gelaran Singapore Open 2022,  pada 19-24 Juli 2022, bakal berlangsung turnamen bulutangkis Super300 bertajuk Yonex Taipei Open 2022.

Baca Juga

Dalam turnamen yang berhadiah fantastis mencapai 500 ribu dolar AS (sekitar Rp 7.4 miliar), PBSI sejatinya mengirimkan 15 wakilnya untuk berjuang demi Indonesia.

Dari mereka, ada jawara Singapore Open 2022 seperti Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin hingga Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Sayangnya, dari 15 wakil yang dikirimkan oleh PBSI, 12 di antaranya memutuskan mundur berjamaah. Hal itu sebagaimana dilansir dari rilis drawing terbaru BWF untuk Taipei Open 2022 pada Senin (18/07/22), malam WIB.

Baca Juga

Semuanya dilakukan karena sejumlah alasan. Seperti mundurnya Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin karena cedera.

Siti Fadia mengalami masalah tumitnya sejak di Malaysia, sementara Leo masih merasakan sakit di pingang meskipun baru merengkuh juara Singapore Open 2022.

"Untuk Apri/Fadia, kaki Fadia ada sedikit kendala sejak di Malaysia dan Leo bagian pinggang yang baru sembuh kembali terasa jadi diputuskan fokus penyembuhan dahulu," kata Kabid Binpres PBSI, Rionny Mainaky, dalam keterangan pers.

Baca Juga

"Kami juga menarik semua pemain dari Taipei yang sempat tampil di Singapore Open. Karena ada pemain dan pelatih yang sakit, dan di Taipei protokol kesehatan sangat ketat,"sambung Rionny Mainaky.

"Ada karantina, sistem bubble dan tes antigen tiap hari. Bila terpapar, karantin harus di rumah sakit. Kita tidak mau ambil resiko," pungkasnya.

Jadi, total PBSI hanya mengirimkan skuat mini. Mereka adalah Christian Adinata, Ikhsan Leonardo Emanuel Rumbay, dan Komang Ayu Cahya Dewi. Bagaimana kans mereka di Taipei Open 2022?


1. Peluang Skuat Mini Indonesia di Taipei Open 2022

Dengan skuat mini yang dikirimkan PBSI, Indonesia memiliki kans yang terbilang lebih sempit untuk merengkuh gelar juara di Taipei Open 2022.

Dengan skuat mini yang dikirimkan PBSI, Indonesia memiliki kans yang terbilang lebih sempit untuk merengkuh gelar juara di Taipei Open 2022.

Apalagi para unggulan didominasi wakil tuan rumah yang selama ini memang menguasai 10 besar sektor tunggal putra dan tunggal putri dunia.

Baca Juga

Seperti adanya ratu bulutangkis ranking 2 dunia, Tai Tzu Ying, yang berstatus unggulan pertama tunggal putri Taipei Open 2022.  Jadi, tentu ini menjadi misi berat bagi Komang Ayu dalam membuktikan diri.

Sementara di sektor tunggal putra, unggulan pertama masih dipegang oleh jagoan tuan rumah yaitu Chou Tien Chen disusul oleh Wang Tzu Wei.

Christian Adinata dan Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay tentunya sama berat untuk bisa bersaing di turnamen Taipei Open 2022.

Baca Juga

Namun apapun itu, kans untuk bisa melaju jauh bagi 3 wakil Indonesia sangatlah terbuka lebar. Apalagi status tuan muda PBSI itu sebagai ‘underdog’ yang memungkinkan untuk tampil ‘nothing to lose.’

Pada babak pertama Taipei Open 2022, Komang Ayu Cahya Dewi  akan bersua dengan tunggal putri ranking 160 dunia asal India, Keyura Mopati.

Secara ranking, Komang Ayu Cahya Dewi lebih unggul tipis di posisi 152 dunia, dan punya kans lebar untuk melaju ke babak kedua Taipei Open 2022.

Baca Juga

Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay akan mendapat ujian berat ketika langsung bersua unggulan kedua asal tuan rumah, Wang Tzu Wei di babak pertama.

Sementara Christian Adinata akan memulai perjuangan Taipei Open 2022 dari babak kualifikasi melawan wakil tuan rumah, Chen Chi Ting.

Berikut wakil Indonesia yang mundur dari Taipei Open 2022:

Tunggal Putra:

Tunggal Putri:

Ganda Putra:

Ganda Putri

Ganda Campuran:


2. Prediksi Ranking BWF Pasca Singapore Open 2022

Jelang Taipei Open 2022, berikut prediksi ranking BWF di mana ranking Apriyani Rahayu/Siti Fadia melesat tinggi, dan Anthony Ginting ancam lima besar.

Jelang Taipei Open 2022, berikut prediksi ranking BWF, di mana ranking Apriyani Rahayu/Siti Fadia melesat tinggi, dan Anthony Ginting ancam lima besar.

Dimulai dari sektor tunggal putra. Berdasarkan prediksi ranking BWF pasca Singapore Open 2022, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin melesat dua tangga ke ranking 21.

Hal itu membuat Leo/Daniel semakin menempel ketat Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri di posisi ke-20, sekaligus sebagai ganda putra lapis lima Indonesia.

Sementara tak kalah mentereng, Sabar Karyaman Gutama/Moh.Reza Pahlevi melejit 19 tangga ke ranking 53 dunia usai menembus semifinal Singapore Open 2022..

Baca selengkapnya: Prediksi Ranking BWF Usai Singapore Open 2022: Ginting Ancam 5 Besar, Apriyani/Fadia Melesat Tinggi

 

PBSIBulutangkisBerita BulutangkisChristian AdinataIkhsan Leonardo RumbayKomang Ayu Cahya DewiChinese Taipei Open 2022

Berita Terkini