x

Tak Hanya di Denmark Open, Lee Yang/Wang Chi Lin Resmi Pisah di Olimpiade Paris 2024?

Senin, 12 September 2022 17:05 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Prio Hari Kristanto
Pasangan ganda putra Chinese Taipei, Lee Yang/Wang Chi Lin dikabarkan tak hanya pisah di ajang Denmark Open 2022 namun juga di Olimpiade Paris 2024.

INDOSPORT.COM – Pasangan ganda putra Chinese Taipei, Lee Yang/Wang Chi Lin, dikabarkan tak hanya pisah di ajang Denmark Open 2022 namun juga di Olimpiade Paris 2024.

Sebelumnya para Badminton Lovers (BL) dikejutkan dengan kabar bahwa pasangan ganda putra Lee Yang/Wang Chi Lin bakal berpisah.

Baca Juga

Rumor ini mencuat setelah pasangan peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 tak berpartisipasi di ajang Denmark Open 2022.

Turnamen bulutangkis BWF Super 750 itu bakal digelar di Jyske Bank Arena, Denmark pada 18-23 Oktober 2022 mendatang.

Kabar tersebut diketahui dari unggahan Rudy Roedyanto selaku Kepala Bidang Hubungan Luar Negeri PP PBSI di akun Twitter pribadinya pada Jumat (09/09/22) kemarin.

Baca Juga

Dalam cuitannya, Rudy Roedyanto juga memberikan sejumlah informasi jelang turnamen Denmark Open 2022.

Salah satunya ialah kabar bahwa Lee/Wang tak akan ikut turnamen level Super 750, dan bahkan bakal bercerai.

Lalu sebagai gantinya, Lee Yang akan dipasangkan dengan partner barunya yakni Lu Chen. Informasi ini pun langsung membuat geger netizen.

Baca Juga

Kemudian sehari setelahnya Rudy Roedyanto juga memberikan informasi terbaru soal kabar berpisahnya Lee Yang/Wang Chi Lin.

Melalui cuitannya, Rudy Roedyanto mengatakan bahwa Wang Chi Lin tengah dibekap cedera. Namun jika sudah sembuh ia tetap tak akan berpasangan dengan Lee Yang bahkan di Olimpiade Paris 2024.


1. Bakal Cerai di Olimpiade Paris 2024

Lee Yang/Wang Chi Lin ganda putra Chinese Taipei

Lebih lanjut Rudy Roedyanto menginformasikan bahwa meski Wang Chi Lin sudah pulih dari cedera namun keduanya tetap akan mendapatkan pasangan baru.

Nantinya pasangan anyar keduanya juga guna dipersiapkan untuk tampil di pesta olahraga terbesar di dunia yakni Olimpiade Paris 2024.

Baca Juga

Informasi yang diberikan oleh Rudy Roedyanto kembali membuat netizen terkejut sekaligus beberapa warganet merasa sedih dengan kabar berpisahnya Lee Yang/Wang Chi Lin.

“Sayang banget rangking nya ya.. Hmmm... Mulai dr nol lg Ya..” @ec****

“Yaampunnn mkin sedih aja denger berita ini” @fr****

“Yess,Dadies jadi rank 3 lagi,,,lagi pun mereka juga underperfom mungkin memang baiknya di pisah” @bl*****

“Berita kejang kejang” @oi*****

Baca Juga

“hah.. berarti buat olympic bener2 mulai dr nol?” @ha*****

“aaaaa sedihhh masa dipisah” @ni*****

Sekadar informasi, sejak meraih medali emas di Olimpiade Tokyo 2020, Lee Yang/Wang Chi Lin seolah terbebani dengan prestasi tersebut dan performanya langsung anjlok dengan tersingkir lebih cepat di sejumlah turnamen.

Sementara itu, Indonesia sendiri sudah mengumumkan daftar pemain yang akan berpartisipasi di Denmark Open 2022. Berikut daftar lengkapnya:


2. Daftar Pemain Indonesia di Denmark Open 2022

Tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rushtavito berpartisipsi di Denmark Open 2022

Berikut line-up wakil Indonesia di Denmark Open 2022, di mana PBSI menurunkan skuad dengan kekuatan penuh, serta Shesar Hiren Rhustavito comeback.

Usai berpartisipasi di Kejuaraan Dunia Bulutangkis dan Japan Open 2022 yang berlangsung pada pertengahan Agustus hingga awal September kemarin, para pebulu tangkis akan rehat sebentar sebelum kembali unjuk gigi di ajang Denmark Open 2022.

Denmark Open 2022 akan menjadi turnamen lanjutan yang diikuti oleh pebulu tangkis top dunia yang berlangsung pada 18-23 Oktober mendatang.

Baca selengkapnya: Line-up Wakil Indonesia di Denmark Open 2022: Tim Garuda Turunkan Kekuatan Penuh, Vito Comeback!

BulutangkisBerita BulutangkisLee Yang/Wang Chi-LinOlimpiade Paris 2024Denmark Open 2022

Berita Terkini