x

Bocah Ajaib Penakluk Axelsen Absen di Thailand Masters 2023, Untungkan Indonesia?

Senin, 30 Januari 2023 13:11 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Indra Citra Sena
Pebulutangkis Thailand, Kunlavut Vitidsarn.

INDOSPORT.COM - Wakil tuan rumah, Kunlavut Vitidsarn yang sebelumnya mengalahkan Viktor Axelsen memutuskan mundur dari Thailand Masters 2023, yang bisa saja menjadi keuntungan untuk tim Indonesia.

Thailand Masters akan menjadi ajang penutup dirangkaian turnamen Tur Asia yakni Malaysia Open, India Open, dan Indonesia Masters yang digelar sejak awal Januari 2023.

Ajang BWF Super 300 tersebut akan digelar di Bangkok pada Selasa (31/1/23) hingga Minggu (5/2/23) pekan ini.

Sejumlah pemain sudah didaftarkan dan hasil drawing pun telah diumumkan oleh BWF sejak awal Januari kemarin.

Meski demikian, sejumlah pemain memutuskan untuk mundur dari Thailand Masters 2023. Termasuk wakil tuan rumah yakni Kunlavut Vitidsarn.

Baca Juga

Kunlavut sendiri saat ini menjadi tunggal putra yang mendapatkan sorotan, karena sebelumnya berhasil mengalahkan unggulan pertama sekaligus ranking 1 dunia, Viktor Axelsen di India Open 2023.

Saat itu Kunlavut berhasil mengalahkan Axelsen lewat tiga gim dengan skor 22-20, 10-21 dan 21-12. Gelar ini pun membuat ia mendapatkan pujian tinggi karena mampu menumbangkan lawannya yang dikenal susah ditaklukan.

Baca Juga

Pasca-mengalahkan Axelsen, ia tak berpartisipasi di Indonesia Masters 2023, namun kini sayangnya Kunlavut yang berstatus sebagai unggulan pertama kembali memutuskan mundur dari turnamen kandang di awal musim ini.

Hal itu diketahui dari unggahan media Thailand, @BadmintonBB di Twitter yang mengumumkan mundurnya tunggal putra peringkat keenam dunia.

Selain itu, media lokal tersebut mengumumkan alasan mundurnya Kunlavut Vitidsarn sang penakluk Viktor Axelsen dari Thailand Masters 2023, yang juga bisa saja menguntungkan Indonesia.

Baca Juga

1. Bisa Untungkan Indonesia?

Pebulutangkis muda Thailand, Kunlavut Vitidsarn

Dalam unggahannya media lokal tersebut mengumumkan kemunduran Kunlavut Vitidsarn dari Thailand Masters 2023.

“Breaking!! Kunlavut Vitidsarn mundur dari Thailand Masters 2023” cuit @BadmintonBB.

Mereka kemudian membeberkan alasan mundurnya sang wakil tuan rumah, yakni karena ingin memiliki waktu untuk rehat usai menjalani dua turnamen awal di tahun ini, Malaysia Open dan India Open 2023.

“Kunlavut membutuhkan lebih banyak waktu untuk istirahat usai tampil di dua turnamen pertama, dan guna mempersiapkan turnamen di bulan Maret,” sambut cuitan tersebut.

Mundurnya Kunlavut pun mendapatkan beragam komentar dari netizen, ada yang mendukung keputusannya namun juga ada yang dibuat was-was.

Baca Juga

Pasalnya Kunlavut yang menjadi tuan rumah saja mundur apalagi para pemain bintang lainnya yang bisa saja mengikuti jejaknya di Thailand Masters 2023.

Sekadar informasi, Tur Eropa akan dimulai pada Maret nanti, diawali dengan Jerman Open 2023 pada 7-12 mMaret mendatang hingga Orleans Masters pada 4-9 April nanti.

Baca Juga

Di sisi lain, Indonesia sendiri akan mengirimkan 17 wakilnya, di mana lima diantaranya harus memulai perjuangannya dari babak kualifikasi.

Kelima pemain tersebut adalah Christian Adinata, Tommy Sugiarto, Komang Ayu Cahya Dewi, Muhammad Rayhan Nur Fadillah/Rahmat Hidayat, dan Amri Ayahnawi/Winny Oktavina Kandow.

Sehingga, mundurnya Kunlavut Vitidsarn bisa saja memberikan keuntungan untuk wakil Indonesia, dengan catatan skuat Garuda harus terlebih dulu lolos dari kualifikasi dan mulus di babak selanjutnya di Thailand Masters 2023.

Baca Juga
Viktor AxelsenBulutangkisBerita BulutangkisKunlavut VitidsarnThailand Masters 2023

Berita Terkini