x

Chou Tien Chen Kandas di Final Swiss Open 2023, Ada 'Kutukan' Viktor Axelsen?

Senin, 27 Maret 2023 14:18 WIB
Penulis: Martini | Editor: Nugrahenny Putri Untari
Chou Tien Chen saat bersama Viktor Axelsen. Foto: Shi Tang/Getty Images.

INDOSPORT.COM - Chou Tien Chen harus kandas di final Swiss Open 2023. Benarkah ia terkena 'kutukan' setelah menaklukkan pemain terbaik dunia, Viktor Axelsen?

Sebagaimana diketahui, Viktor Axelsen adalah pebulutangkis tunggal putra nomor satu dunia. Nyaris dalam setiap turnamen yang diikuti, ia keluar sebagai juaranya.

Namun belakangan, Viktor Axelsen mulai kehilangan tajinya. Ia gugur di babak 16 besar All England 2023, dijegal pemain tunggal putra Malaysia, Ng Tze Yong.

Kemudian, Viktor Axelsen juga kandas di semifinal Swiss Open 2023, kali ini dihajar oleh Chou Tien Chen asal Chinese Taipei dua game langsung, skor 10-21, 15-21.

Namun, ada dua kisah tragis yang mewarnai Ng Tze Yong dan Chou Tien Chen, setelah mereka menaklukkan Axelsen sang Alien'.

Baca Juga

Ng Tze Yong langsung gugur di babak perempat final All England 2023, dijegal oleh Li Shi Feng asal China, yang akhirnya keluar sebagai juara ajang Super 1000 itu.

Demikian pula dengan Chou Tien Chen, usai menaklukkan Viktor Axelsen, ia pun kandas di final Swiss Open 2023, padahal hanya menghadapi pemain nonunggulan.

Baca Juga

Chou Tien Chen kalah dari Koki Watanabe asal Jepang, dalam pertarungan tiga set di final Swiss Open 2023. Skor akhir 20-22, 21-18, 12-21 untuk kemenangan Jepang.

Fakta ini membuat Badminton Lovers bertanya-tanya, mengapa setiap kali ada yang berhasil mengalahkan Viktor Axelsen, maka keesokan harinya ia langsung kalah.

Mereka pun menyebut ini bak sebuah kutukan. Siapa pun yang berhasil menjegal Viktor Axelsen, ia pun harus berhati-hati karena akan dibayangi oleh kekalahan.

Baca Juga

1. BL Bongkar 'Kutukan' Viktor Axelsen

'Kutukan' Viktor Axelsen jadi perbincangan di media sosial. Foto: REUTERS/Leonhard Foeger.

Gonjang-ganjing 'kutukan' Viktor Axelsen mulai menyeruak di media sosial, tatkala Chou Tien Chen kalah dari Koki Watanabe di final Swiss Open 2023, Minggu (26/3/23).

Hal ini pertama kali disuarakan oleh pemilik akun Twitter @yamoenesynka, di kolom komentar akun Twitter @BWFScore.

"Pokoknya kalo abis ngalahin Axelsen, besoknya kalah, kecuali ngalahinnya di final kayak Kunlavut," ungkap @yamoenesynka.

Alhasil, banyak Badminton Lovers yang flashback, siapa saja yang pernah meraih kemenangan dari Viktor Axelsen pada dua tahun terakhir, selain Kunlavut Vitidsarn.

Prannoy HS asal India pernah menaklukkan Viktor Axelsen di fase grup BWF World Tour Finals 2022. Kala itu ia berhasil menang tiga set atas wakil Denmark, 14-21, 21-17, 21-18

Baca Juga

Namun hari berikutnya, Prannoy HS justru kandas di tangan pebulutangkis China, Lu Guang Zu, sama-sama tiga set yang ketat, skor akhir mencapai 21-23, 21-17, 19-21.

Masih ada pemain lainnya yang pernah menaklukkan Viktor Axelsen 'Sang Alien', yakni Loh Kean Yew asal Singapura, saat perempat final Denmark Open 2022 lalu.

Baca Juga

Kala itu, Loh Kean Yew menang 21-17, 21-10. Namun keesokan harinya, ia juga langsung tumbang di tangan Lee Zii Jia, di semifinal Denmark Open, skor akhir 18-21, 15-21.

rentetan fakta ini semakin menegaskan jika kutukan Viktor Axelsen benar-benar menyelimuti kancah bulutangkis dunia, khususnya di sektor tunggal putra.

Sumber: Twitter
Chou Tien ChenViktor AxelsenBulutangkisNg Tze YongBerita BulutangkisPrannoy Haseena Sunil KumarLoh Kean YewSwiss Open

Berita Terkini