x

Link Live Streaming Malaysia Masters 2023 di TV Nasional: Leo/Daniel vs Juara Dunia

Jumat, 26 Mei 2023 08:15 WIB
Penulis: Martini | Editor: Isman Fadil
Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin bakal tampil di babak perempat final Malaysia Masters 2023. (Foto: PBSI)

INDOSPORT.COM - Link live streaming babak perempat final Malaysia Masters 2023, Jumat (26/05/23), dapat disimak di artikel ini, dan tayang di kanal TV nasional.

Bertanding di Axiata Arena, Kuala Lumpur, tim bulutangkis Indonesia meloloskan enam wakilnya ke babak perempat final Malaysia Masters 2023, yang dimulai pukul 08.00 WIB.

Beberapa wakil Indonesia akan melakoni partai berat, salah satunya yakni Gregoria Mariska Tunjung yang akan berhadapan dengan pemain asal China, Wang Zhiyi.

Tunggal putri ranking BWF 9 ini memiliki rekor buruk melawan Wang Zhiyi. Gregoria menelan dua kekalahan di pertemuan yang lalu, Singapore Open dan Malaysia Open 2022.

Namun kini, penampilan Gregoria Mariska yang semakin menunjukkan peningkatan, menjadi modal positif untuk menghadapi peraih gelar Juara Asia 2022 itu.

Baca Juga

Sementara itu, laga yang tentunya paling dinanti-nantikan adalah duel antara Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik di Malaysia Masters 2023.

Meski kalah head to head dalam enam pertemuan, tetapi Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin pernah menaklukkan sang juara dunia 2022, Aaron Chia/Soh Wooi Yik.

Baca Juga

Leo/Daniel yang saat ini menduduki ranking 9 BWF itu berhasil menaklukkan Aaron Chia/Soh Wooi Yik di babak pertama All England 2023.

Pertandingan kali ini tentu menjadi ujian berat bagi Leo/Daniel. Sebab, Aaron Chia/Soh Wooi Yik tampil di hadapan pendukung sendiri, dan memiliki performa yang cukup baik.

Selain Leo/Daniel dan Gregoria Mariska, jadwal lengkap tim bulutangkis Indonesia dan link live streaming Malaysia Masters 2023 dapat disimak di halaman kedua.

Baca Juga

1. Jadwal dan Link Live Streaming

Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung di Malaysia Master 2023. (Foto: PBSI)

Berikut jadwal wakil bulutangkis Indonesia di perempat final Malaysia Masters 2023, Jumat (26/05/23) mulai pukul 08.00 WIB.

Court 1

Match 2 – Gregoria Mariska vs Wang Zhiyi (China)

Match 8 – Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia)
 
Court 2

Match 2 – Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Seo Seung-jae/Chae Yu-jung (Korea Selatan)

Match 7 – Man Wei Chong/Kai Wun Tee (Malaysia) vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan

Court 3

Match 1 – Christian Adinata vs Srikanth Kidambi (India)

Match 5 – Jeon Na-eun/Kim Hye-jeong (Korea Selatan) vs Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti

Baca Juga

Saksikan perjuangan tim Indonesia di perempat final Malaysia Masters 2023, Jumat (26/05/23), live streaming di INews TV dan RCTI+, atau klik link live streaming berikut.

[KLIK DI SINI]

Peringatan!

*) Jadwal dapat berubah sewaktu-waktu

*) INDOSPORT TIDAK BERTANGGUNG JAWAB atas perubahan jadwal dan kualitas siaran

Baca Juga
Gregoria MariskaSports StreamingBulutangkisLive StreamingAaron Chia/Soh Wooi YikLeo Rolly Carnando/Daniel MarthinBerita BulutangkisMalaysia Masters

Berita Terkini