x

Langka! 3 Pebulu Tangkis Indonesia yang Pernah Back-to-Back Raih Emas di Asian Games

Senin, 25 September 2023 12:05 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Prio Hari Kristanto
Terdapat tiga pebulutangkis Indonesia yang pernah back to back meraih medali emas di Asian Games, termasuk Taufik Hidayat.

INDOSPORT.COM – Terdapat tiga pebulu tangkis Indonesia yang pernah back-to-back meraih medali emas di Asian Games.

Bulutangkis menjadi salah satu cabang olahraga yang paling dinantikan di ajang empat tahunan Asian Games 2022.

Baca Juga

Asian Games 2022 sendiri saat ini sedang berlangsung pada 23 September sampai 8 Oktober 2023 mendatang di Hangzhou, China.

Serba-serbi soal bulutangkis selama Asian Games juga turut menjadi perbincangan hangat, di mana terdapat dua negara tradisional yang menguasai cabor ini.

Keduanya adanya China dan Indonesia, yang sukses keluar sebagai negara dengan kemenangan terbanyak di Asian Games.

China tercatat sudah mengumpulkan total 107 medali, sedangkan Indonesia berada di peringkat kedua dengan 99 medali.

Baca Juga

Indonesia yang hanya selisih delapan medali saja dari China pun turut dijagokan pada Asian Games 2022 kali ini.

Sejak dahulu Indonesia memang menjadi penantang tangguh, di mana para legenda sukses mengaharumkan nama bangsa.

Bahkan di antaranya ada yang meraih gelar secara beruntun atau back-to-back di ajang yang digelar empat tahunan ini.

Untuk lebih lengkapnya, berikut tiga pebulu tangkis Indonesia yang sukses meraih gelar back-to-back di Asian Games:

Baca Juga

1. 3 Pebulu Tangkis Indonesia yang Sukses Raih Gelar Back-to-Back

Legenda ganda putra Indonesia Ricky Subagja/Rexy Mainaky di Asian Games.

1. Minarni/Retno Kustijah

Minarni/Retno Kustijah menjadi pebulu tangkis Indonesia pertama yang sukses meraih gelar secara beruntun atau back-to-back.

Minarni/Retno Kustijah sukses meraihnya di ajang Asian Games 1962, di mana saat itu berhasil menang di perang saudara melawan Corry Kawilarang/Happy Herowati di All Indonesian Final.

Baca Juga

Minarni/Retno Kustijah kembali merasakan meraih medali emas usai mengalahkan pasangan Jepang Horoe Amano/Tomoko Takahashi di Asian Games 1966.

2. Rexy Mainaky/Ricky Subagja

Rexy Mainaky/Ricky Subagja menjadi wakil Indonesia lainnya yang berhasil meraih lebih dari satu gelar juara di Asian Games.

Bahkan Rexy Mainaky/Ricky Subagja sukses meraih dua gelar tersebut secara beruntun atau back-to-back yakni pada musim 1994 dan 1998 silam.

Pada edisi 1994, Rexy Mainaky/Ricky Subagja sukses mengalahkan pasangan Malaysia yakni Cheah Soon Kit/Soo Beng Kiang.

Kemudian pada edisi 1998, Rexy/Ricky sukses mengalahkan legenda asal Thailand yakni Pramote Teerawiwatana/Siripong Siripool.

Baca Juga

3. Taufik Hidayat

Taufik Hidayat menjadi pebulu tangkis tunggal putra Indonesia pertama dan terakhir terakhir yang tersukses meraih gelar back-to-back di ajang Asian Games.

Pebulu tangkis berwajah tampan itu tercatat sudah dua kali meraih medali emas secara beruntun yakni pada edisi 2002 dan 2004.

Taufik Hidayat berhasil mengalahkan wakil Korea Selatan yakni Lee Hyun Il di partai final pada Asian Games 2002 silam.

Sedangkan pada 2004, Taufik Hidayat berhasil mengalahkan musuh bebuyutannya yang saat itu sedang naik daun yakni Lin Dan asal China.

Baca Juga
Asian GamesTaufik HidayatBulutangkisMinarni SoedarjantoRexy Mainaky/Ricky SubagjaIndepth

Berita Terkini