x

Lelah Dicerca, PBSI Ogah Pasang Target Gelar di Denmark Open 2023

Senin, 16 Oktober 2023 16:55 WIB
Penulis: Agustinus Rosario | Editor: Prio Hari Kristanto
PBSI tak memasang target khusus di ajang Denmark Open 2023 yang akan digelar pekan ini di Odense, Denmark.

INDOSPORT.COM - PBSI tak memasang target khusus di ajang Denmark Open 2023 yang akan digelar pekan ini di Odense, Denmark.

Turnamen bulutangkis Denmark Open 2023 akan digelar pada 17-22 Oktober 2023 di Odense, Denmark. Indonesia mengirim 15 wakil dari 5 nomor untuk memperebutkan gelar juara di turnamen Super 750 tersebut.

Baca Juga

Belajar dari pengalaman-pengalaman sebelumnya, di mana PBSI mendapat nyinyiran dari Badminton Lovers usai mematok target muluk-muluk, Kabid Binpres PBSI, Rionny Mainaky, "main aman" jelang Denmark Open 2023.

Dilansir dari Antaranews, Rionny Mainaky tak memasang target khusus di Denmark Open 2023, dan mengungkap jika fokus para pemain adalah memperbaiki penampilan usai Asian Games.

"Kondisi tim semua fit dan baik. Mereka sudah terbiasa dengan jadwal yang padat seperti ini jadi kemarin setelah pulang dari Asian Games fokusnya berlatih, memperbaiki kekurangan," ujarnya.

"Ini (Denmark Open) kesempatan mereka untuk bermain lebih baik lagi. Saya berharap mereka bisa kembali bertanding dengan api semangat juang yang menggelora, all out, dan mau menang," ujar Rionny Mainaky.

Baca Juga

Timnas bulutangkis Indonesia sendiri telah tiba di Odense, Denmarkk, pada Minggu siang dan langsung menjalani sesi latihan perdana tiga jam setelah tiba.

Rionny Mainaky bahkan memimpin langsung proses latihan yang berjalan selama 60 menit di Jyske Bank Arena itu.

Fokus latihan yang didominasi format tiga lawan tiga itu bertujuan mengembalikan kondisi setelah perjalanan panjang dari Jakarta, serta memperbaiki konsentrasi dan feeling pukulan.

Pihak panitia pun telah melangsungkan drawing untuk para peserta Denmark Open 2023. Hasilnya, beberapa wakil Indonesia mesti menghadapi rintangan berat sejak babak pertama.

Baca Juga

1. Drawing Berat Wakil Indonesia

Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie di Asian Games (Foto: NOC Indonesia / Naif Al'as)

Indonesia sendiri mengirimkan skuad terbaiknya, menurunkan para pemain andalan di lima sektor berbeda di ajang berhadiah uang 850.000 dolar AS (sekitar Rp13 miliar) ini.

Namun berdasarkan hasil drawing, Indonesia bakal menjalani jalan terjal karena sejumlah wakilnya akan berhadapan dengan para unggulan.

Baca Juga

Salah satunya ialah Putri Kusuma Wardani yang akan berhadapan dengan Chen Yufei, begitu juga dengan Gregoria Mariska yang melawan Nozomi Okuhara.

Kemudian bakal ada perang saudara antara Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Rambitan vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Namun sektor ganda campuran yang terbilang paling apes dan bisa bikin Herry IP selaku pelatih pusing, karena wakilnya akan berhadapan dengan lawan tangguh.

Pasalnya, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati akan berjumpa unggulan asal Korea Selatan, Kim Won-ho/Jeong Na-eun, sementara Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari menghadapi andalan China, Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping.

Baca Juga

Berikut ini hasil drawing wakil Indonesia di Denmark Open 2023

Tunggal Putra

1. Jonatan Christie vs Chou Tien Chen
2. Anders Antonsen vs Chico Aura Dwi Wardoyo
3. Christo Popov vs Anthony Ginting

Tunggal Putri

1. Putri Kusuma Wardani vs Chen Yu Fei
2. Gregoria Mariska vs Nozomi Okuhara

Ganda Putra

1. Fajar Alfian/Rian Ardianto vs Lu Ching Yao/Yang Po-han
2 Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Jin Yong/Na Sung-seung
3. M.R. Arjun vs Dhruv Kapila/Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana
4. Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Rambitan vs Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan

Ganda Putri

1. Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Julie Macpherson/Ciara Torrance

Ganda Campuran

1. Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Mark Lamfuss/Isabel Lohau
2. Praveen Jordan/Melati Daeva vs Cheng Xing/Chen Fang Hui
3. Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Kim Won-ho/Jeong Na-eun
4. Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Feng Yanzhe/Huang Dongping

Baca Juga
PBSIDenmark OpenBulutangkisBerita BulutangkisRionny Mainaky

Berita Terkini