Jakmania Ingin Kado Indah dari Piala Jenderal Sudirman

Rabu, 16 Desember 2015 00:05 WIB
Penulis: Devi Novitasari | Editor: Irfan Fikri
© Devi Novitasari/INDOSPORT
 Copyright: © Devi Novitasari/INDOSPORT

Turnamen Piala Jenderal Sudirman babak delapan besar yang mempertemukan Persija Jakarta kontra Mitra Kukar berhasil dimenangkan tim Ibu Kota 1-0 lewat tendangan penalti.

Menanggapi kemenangan itu, Ketua Umum The Jakmania, Richard Ahmad Supriyanto mengapresiasi perjuangan Persija dan pelatih yang berhadil tampil lebih baik dari sebelumnya.

"Hari ini Persija tampil lebih bagus dibandingkan kemarin melawan Mitra Kukar. Dalam pertarungan hidup dan mati ini, apalagi Ismed yang terkena kartu merah dari akumulasi kartu membuat kita cukup khawatir,” tutur Ketua Umum The Jakmania, Richard Ahmad Supriyanto kepada INDOSPORT.

“Kalo kita kalah, tamat sudah mimpi kita masuk Jakarta dan  final disaksikan oleh teman-teman The Jak. Kemenangan inilah sebenarnya yang kita inginkan," jelas ia.

Richard mengapresiasi perjuangan ini sebagai hasil kerja keras pelatih dan para pemain Persija. Kemenangan ini sekaligus menjadi kado ulang tahun suporter Persija yang ke 18.

"Setidaknya dengan kemenangan ini membuat motivasi pemain dan The Jakmania. Ini juga sebagai kado ulang tahun The Jak pada tanggal 19 Desember yang ke 18," paparnya.

"Artinya kalo saat ini di solo disaksikan skitar 2.000 Jakmania, nanti bisa mencapai 20.000 Jakmania di sana. Karena kita akan berangkat ke Solo sekaligus merayakan ulang tahun Jakmania," jelasnya. 

29