ICC 2016

Keluhkan Kondisi Sangkar Burung, Beijing Tak Nyaman untuk Mourinho

Senin, 25 Juli 2016 08:01 WIB
Editor: Rizky Pratama Putra
 Copyright:

Jose Mourinho akan menjalani laga Derby of Manchester pertamanya di China. Mou akan berduel dengan Man City dalam turnamen International Cup Championship 2016.

Namun, arsitek Setan Merah ini mengkhawatirkan kondisi Stadion Nasional, Beijing. Lapangan tempat bergulirnya duel akbar ini dinilai Mou bukan tempat yang nyaman untuk bermain.

"Saya rasa Beijing juga tidak beruntung karena memiliki lapangan yang sangat buruk. Kondisinya tidak untuk memainkan permainan yang apik tapi kami harus tetap bermain," keluh Mourinho seperti dikutip dari The Sun.


Para pemain Man United saat melakukan latihan di Shanghai saat melakoni tur pra musim ke China.

Stadion yang berjuluk Bird Nest atau Sangkar Burung ini memang dikabarkan terserang jamur usai hujan deras jelang pertandingan Manchester United melawan Manchester City. Setidaknya 70 orang telah diturunkan untuk memulihkan kondisi lapangan jelang duel perdana Mou melawan rivalnya, Pep Guardiola yang kini membesut Man City.

Kondisi ini membuat Mou meminta anak asuhnya untuk lebih bermain hati-hati. Pasalnya, Mou tidak ingin kehilangan pemain yang mengalami cedera di tur pra musim.

"Jika ini adalah laga ujicoba maka gandakan levelnya karena kami tidak ingin (para pemain) cedera. Untuk bermain santai, main aman, pulang dan melanjutkan persiapan kami minggu depan," ujar Mourinho.

Meskipun hanya pertandingan uji coba, nampaknya Mou juga tidak ingin menanggun malu untuk kedua kalinya. Usai dibekap Borussia Dortmund di laga perdana turnamen ICC 2016, tentu Mou tidak ingin kehilangan muka di Derby of Manchester pra musim ini.