Liga Indonesia

Kala Evan Dimas Dapat Standing Ovation dari Publik Stadion Gelora Delta Sidoarjo

Minggu, 18 September 2016 06:51 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Ramadhan
© Ian Setiawan/INDOSPORT
Evan Dimas Copyright: © Ian Setiawan/INDOSPORT
Evan Dimas

Skill olah bola yang dimiliki Evan Dimas dinilai publik sepakbola Sidoarjo bisa memberikan hiburan tersendiri, dibanding hasil akhir yang diraih Bhayangkara FC.

Begitu nama Evan Dimas diumumkan secara lantang, sontak para penonton di Stadion Gelora Delta Sidoarjo (GDS) langsung bergemuruh.

Ratusan penonton yang memadati Tribun VIP memberikan applause meriah seiring masuknya eks kapten Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19 itu di menit ke-60 menggantikan Khairallah Abdelkbir.

Keberadaan pemain asli Surabaya itu memang paling ditunggu oleh pecinta sepakbola di Sidoarjo, khususnya fans dari Bhayangkara FC.


Skuat Bhayangkara FC di pentas Torabika Soccer Championship 2016

“Dari tadi saya tunggu Evan Dimas main, tapi baru babak kedua dimainkan. Ya mungkin Cak Ibnu (Grahan) punya alasan khusus,” tutur Aditya, salah satu penonton ketika ditanyai INDOSPORT setelah melihatnya memberi applause sambil berdiri penuh semangat.

Pria yang datang bersama 3 temannya dari Surabaya itu melanjutkan, Evan Dimas memang sudah seperti ikon sepakbola di Jawa Timur.

Maka tak heran, setiap sentuhan bola dari pemain binaan Mitra Surabaya itu mengundang decak kagum bagi setiap penonton yang hadir menyaksikan Bhayangkara FC berlaga di GDS musim ini.

“Saya sudah mulai tertarik menyimak perjalanan kariernya sejak membawa Timnas U-19 meraih Juara Piala AFF (2013) di sini (GDS),” pria berprofesi sebagai karyawan swasta di Surabaya itu menuturkan.


Evan Dimas saat membawa Timnas Indonesia U-19 juara Piala AFF U-19 2013

“Duetnya dengan Khairallah (Abdelkbir) dan Hargianto selalu bagus sejak pertandingan awal,” timpal Sugeng Budiarso, teman Aditya mengomentari terkait kiprah Evan Dimas.

Ia pun mengaku tidak terlalu kecewa dengan hasil minor yang diraih BFC karena kalah 0-1 dari Arema Cronus. Baginya, datang menyaksikan BFC berlaga sepulang dari rutinitas kerja membuatnya senang karena sudah mendapatkan hiburan dari sepakbola, yang menjadi hobi terberatnya.

“Yang penting Evan main bagus saja sudah senang. Tahun lalu waktu main di Persebaya, saya juga rutin datang ke Stadion GBT (Stadion Gelora Bung Tomo),” pungkasnya.

1.7K