Pemain Tidak Fit, Riedl Berencana Panggil Nama Baru

Senin, 14 November 2016 14:34 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Dery Adhitya Putra
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Pelatih Timnas Indonesia, Alfred Riedl, (tengah) pada sesi latihan pagi di lapangan Sekolah Pelita Harapan, Karawaci, Tangerang (14/11/16). Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Pelatih Timnas Indonesia, Alfred Riedl, (tengah) pada sesi latihan pagi di lapangan Sekolah Pelita Harapan, Karawaci, Tangerang (14/11/16).

Demi mempersiapkan diri untuk tampil dalam Piala AFF 2016, hingga saat ini Timnas Indonesia sudah melakukan pemusatan latihan yang kelima. Kali ini pemusatan latihan berlangsung di Lapangan Sekolah Pelita Harapan (SPH), Karawaci, Tangerang. Sebanyak 23 pemain turut serta dalam Training Center (TC) tersebut.

Pelatih Tim Nasional Indonesia, Alfred Riedl, mengaku sudah memiliki gambaran pemain yang akan mengisi starting XI. Akan tetapi, ia mengaku belum bisa memutuskan siapa saja nama-nama yang akan diturunkan saat menghadapi Thailand pada laga pembuka yang berlangsung Sabtu (19/11/16) mendatang.
 


Timnas Indonesia terus bersiap jelang digelarnya Piala AFF 2016

“Sejauh ini belum (untuk starting XI), tetapi kami sudah punya gambaran sekitar 80 persen. Belum bisa pastikan karena ada beberapa pemain yang cedera," ujar Riedl usai sesi latihan pagi.

"Karena masih ada waktu, maka fokusnya adalah agar setiap pemain bisa bersaing sehat di setiap posisi. Idealnya mereka siap turun di posisinya masing-masing."

Adanya beberapa nama yang berada dalam kondisi kurang fit menjadi salah satu penyebab pelatih Alfred Riedl belum menentukan skuat inti Timnas. Saat ini, Evan Dimas, Abdurrahman, dan Dian Agus Prasetyo dinilai tidak dalam kondisi terbaik. Nama terakhir bahkan disebut mengalami cedera hamstring.
 


Dian Agus Prasetyo latihan secara terpisah akibat cedera hamstring

Kondisi tersebut membuat pelatih berusia 67 tahun tersebut menyatakan tetap membuka peluang memanggil muka baru, seandainya pemain yang ada saat ini tidak bisa pulih tepat waktu.

“Sampai sekarang kita belum panggil pemain baru lagi, tetapi jika ada pemain yang sakit dan tidak fit maka jelas kita akan panggil pemain lain dari 40 nama yang didaftarkan sebelumnya," lanjut Riedl.

"Kita masih punya waktu untuk mendaftarkan 23 pemain sampai sehari sebelum pertandingan pertama 18 November,” tutup pelatih asal Austria tersebut.

12