Torabika Soccer Championship 2016

Hadapi Barito Putera, Dua Pemain Kunci Arema Cronus Tidak Fit

Jumat, 18 November 2016 13:17 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Mitjanna Lotusina Rangkuti
© Ian Setiawan/INDOSPORT
Raphael Maitimo saat menjalani latihan. Copyright: © Ian Setiawan/INDOSPORT
Raphael Maitimo saat menjalani latihan.

Menjelang pertandingan melawan Barito Putera, Arema Cronus masih harus berharap-harap cemas dengan kondisi Raphael Maitimo. Gelandang 32 tahun itu sempat sakit dan kelelahan usai laga melawan Perseru Serui di mana Arema kalah, 0-1, pada Minggu, (13/11/16) lalu.

Perjalanan yang panjang memang menjadi faktor utama penyebab tumbangnya kondisi eks gelandang Mitra Kukar itu. Belum lagi, perbedaan cuaca dan waktu yang lebih cepat satu jam dari Papua, membuat skuat Arema Cronus mesti kembali beradaptasi di Banjarmasin, Kalimantan Selatan.

Memang masalah kebugaran sepertinya datang melanda Singo Edan di pekan ke-29 Torabika Soccer Championship (TSC) 2016. Selain Raphael, pemain Arema asal Australia, Nick Kalmar juga sedang mengalami masalah kebugaran dan diragukan dapat memperkuat skuat Milomir Seslija. 

"Masalahnya sekarang adalah kondisi Raphael Maitimo. Dia sakit setelah menjalani laga away yang melelahkan dari Serui," kata Milo.

Sedangkan Nick dikabarkan mengalami cedera harmstring. "Sekarang Nick mengalami masalah hamstring dan Maitimo sakit," ungkap Milo, seperti yang dilansir dari Wearemania.net.
 


Raphael Maitimo diragukan dapat memperkuat Arema Cronus saat melawan Barito Putera.

"Sudah empat hari ini pemain menjalani recovery untuk memulihkan kondisi fisik," lanjut Milo.

Padahal, Milomir sempat gembira dengan kembali bermainnya empat punggawa pentingnya usai menjalani suspensi akumulasi kartu kuning yakni Esteban Vizcarra, Goran Gancev dan Ferry Aman Saragih, serta Cristian Gonzales yang kembali fit usai terkendala cedera. "Kita sempat optimis, karena empat pemain penting sudah kembali untuk memperkuat tim melawan Barito Putera," ujar Milo.

Milo hanya bisa berharap kondisi fisik Maitimo bisa membaik dengan cepat. Pasalnya, pemain yang sudah berkontribusi 2 gol dan 5 assist itu cukup penting perannya di lini tengah Arema. "Ya, semoga saja semua akan menjadi lebih baik. Sambil kita persiapkan pemain yang benar-benar siap untuk bertanding," tutup Milo.

26