Pesan Penting Bima Sakti Usai Ditunjuk Jadi Asisten Pelatih Timnas

Jumat, 27 Januari 2017 19:32 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Tengku Sufiyanto
 Copyright:

Bima Sakti Tukiman menjadi pelatih nasional yang ditunjuk PSSI sebagai asisten Luis Milla saat menangani Timnas Indonesia Senior dan U 22. Sebelumnya, PSSI memang berkeinginan ada satu pelatih asal Indonesia yang mendampingi Luis Milla.

Bima Sakti juga akan bekerja sama dengan Simon Pieter dan satu pelatih asal Spanyol, untuk mendampingi Luis Milla sebagai pelatih kepada.
 
Bima Sakti pun mengungkapkan bahwa pekerjaan yang menantinya sudah tentu sangat berat. Pemain Persiba Balikpapan itu berharap dukungan dan kerja sama dari semua pihak bisa membantunya untuk membawa Timnas Senior dan U-22 berprestasi.
 


Asisten pelatih anyar Timnas Indonesia Senior dan U-22, Bima Sakti Tukiman.

“Meski belum bertemu dengan PSSI, tapi sudah pasti target kita akan berat. Di depan ada SEA Games 2017 dan Asian Games 2018, dan tentu menjadi pekerjaan rumah buat kita. Makanya butuh dukungan semua pihak dan skateholder sepakbola Indonesia agar kerja kita semakin mudah,” ujar Bima Sakti.
 
Ia juga meminta para pemain yang nantinya dipanggil ke Timnas harus mempunyai kesadaran yang tinggi dan mau bekerja keras, memberikan penampilan terbaik untuk Skuat Garuda.
 
“Pemain harus bisa punya kesadaran yang tinggi dan memberikan penampilan terbaik untuk Timnas,” kata Bima Sakti.

854