Ivanovic-Begovic ke Klub Lain, Conte Tidak Tahu

Selasa, 31 Januari 2017 00:57 WIB
Editor: Yohanes Ishak
© Clive Rose/Getty Images
Pelatih Chelsea, Antonio Conte. Copyright: © Clive Rose/Getty Images
Pelatih Chelsea, Antonio Conte.

Mantan pelatih Juventus ini mengatakan jika dirinya saat ini status bek tengah yang biasanya diplot sebagai bek kanan timnya, Branislav Ivanovic serta kiper Asmir Begovic masih menggantung.

Keberadaan keduanya untuk tetap bertahan di Chelsea atau hengkang baru akan terjawab pada Selasa (31/01/17) malam waktu setempat.

Menariknya, Conte juga mengatakan jika sejauh ini dirinya belum ada komunikasi dengan Ivanovic, meski ia telah mengetahui pemain asal Serbia itu sudah melakukan negosiasi dengan klub lain.


Bek tengah dan kanan Chelsea, Branislav Ivanovic.

“Sampai sekarang ya, saya belum berbicara dengan Ivanovic untuk membahas keputusannya. Semuanya juga tahu, jika dia sudah berbicara dengan klub lain, tapi saat ini saya belum tahu (statusnya), kita lihat saja nanti karena kami harus menunggu,” jelasnya dilansir dari Sportsmole.

Sementara itu, mengenai Asmir Begovic, pria yang pernah menukangi Tim Nasional (Timnas) Italia ini mengaku dirinya juga tidak memiliki kabar terbaru mengenai kiper keduanya tersebut.

“Saya tidak punya kabar tentang Asmir, saya rasa kami harus menunggu sampai besok untuk melihat keadaannya. Dia mau bermain di setiap pertandingan dan pastinya, Asmir juga tahu keadaan kita, jika kita dapat menemukan keadaan yang pas, dia akan pergi. Jika tidak, dia akan tetap bertahan dengan kami dan berjuang sampai akhir demi mendapatkan gelar,” tambahnya.


Kiper kedua Chelsea, Asmir Begovic.

Sejauh ini, Branislav Ivanovic disebut-sebut akan segera bergabung dengan klub asal Rusia, Zenit St. Petersburg. Bahkan, ia juga dikabarkan telah melakoni pertandingan terakhirnya bersama Chelsea di Piala FA saat melawan Brentford akhir pekan kemarin.

Sedangkan untuk Asmir Begovic juga demikian, kabarnya mantan pemain Stoke City ini diminati oleh klub Liga Primer Inggris lainnya, yakni AFC Bournemouth.

244