Liga Champions

Juventus Lebih Takut Monaco daripada Barcelona?

Sabtu, 22 April 2017 17:28 WIB
Editor: Yohanes Ishak
© Jean Catuffe/Getty Images
AS Monaco. Copyright: © Jean Catuffe/Getty Images
AS Monaco.

Pemain yang berposisi sebagai bek kanan ini mengklaim jika timnya beruntung tidak menghadapi Real Madrid di babak semifinal Liga Champions 2016/17.

Meski demikian, ia juga menilai jika Monaco adalah tim yang sangat berbahaya dan tidak dapat dipandang sebelah mata alias diremehkan.

“Kami senang tidak bertemu dengan Real Madrid, tetapi di sisi lain, kami juga sadar kalau Monaco merupakan tim yang sangat berbahaya, tentu saja mereka tidak boleh diremehkan,” jelasnya kepada SkySports.

© Nicolò Campo/GettyImages
Stephan Lichtsteiner, bek sayap Juventus. Copyright: Nicolò Campo/GettyImagesStephan Lichtsteiner, bek sayap Juventus.

“Saya sebenarnya belum banyak melihat gaya bermain mereka, tapi saya tahu kalau pelatih mereka, Leonardo Jardim dapat membuat mereka bermain sepakbola yang bagus. Mereka adalah tim yang sangat muda, mereka mampu mencetak banyak gol, jadi kami harus waspada,” tambahnya.

Pernyataan ini berarti membuat Lichtsteiner meminta agar rekan setimnya dapat bermain hati-hati dengan Radamel Falcao dan kawan-kawan pada pertandingan nanti.

Dengan kata lain, tim asal Kota Turin ini mengaku lebih mencemaskan gaya bermain Monaco dari juara Liga Champions 2015, Barcelona. Sebab, sebelum mereka bertemu dengan Blaugrana di babak perempatfinal kemarin, tidak sedikit penggawa Juve yang tertarik bertemu dengan Lionel Messi cs.