Tiga Pundit Ternama 'Bertarung' Perihal Masa Depan Coutinho

Rabu, 9 Agustus 2017 19:23 WIB
Penulis: Frederica | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Buzznews.co.uk
Steven Gerrard, Paul Scholes, dan Steve McManaman. Copyright: © Buzznews.co.uk
Steven Gerrard, Paul Scholes, dan Steve McManaman.

Setelah pemberitaan di media massa dipenuhi dengan kabar kepindahan Neymar ke Paris Saint-Germain dengan dana fantastis mencapai 222 juta euro atau Rp3,4 triliun, kini headline media beralih ke nama Philippe Coutinho.

Pemain bintang Liverpool itu saat ini menjadi target utama yang ingin diboyong oleh Barca guna menggantikan posisi Neymar di Camp Nou. Menurut laporan berbagai media, manajemen klub juga sudah mengajukan proposal mencapai 100 juta pounds atau sebesar Rp1,7 triliun untuk mendapatkan tanda tangan pemain Timnas Brasil itu.

© Pinterest
Philippe Coutinho dikabarkan akan dilepas Liverpool. Copyright: PinterestPhilippe Coutinho dikabarkan akan dilepas Liverpool.

Bahkan, diketahui pula pihak Blaugrana sudah mengirimkan tiga orang delegasi ke London untuk bisa melakukan negosiasi terkait proses transfer Coutinho. Sayangnya, pihak The Reds hingga saat ini diberitakan terus mempertahankan dan tidak akan menjual sang pemain itu.

Apa yang tengah dihadapi oleh Coutinho itu sendiri menarik perhatian dari para cendekiawan di media BT Sport, yaitu Steven Gerrard, Paul Scholes, dan Steve McManaman. Dalam acara wawancara di BT Sport, Gerrard memberikan penjelasan mengenai situasi yang tengah dihadapi oleh Coutinho.

© Liverpool Echo
Steven Gerrard menjadi pelatih Liverpool U-18. Copyright: Liverpool EchoSteven Gerrard.

Dirinya menuturkan bahwa Coutinho bisa saja bermimpi untuk pindah ke Camp Nou pada bursa transfer musim panas ini.

"Ini merupakan mimpi bagi para pemain Amerika Selatan. Saya pernah mengalaminya, baik sebagai seorang penggemar ataupun pemain, bersama dengan Mascherano dan Suarez. Tentu ini menjadi situasi yang sulit bagi klub," ucap pria berusia 37 tahun tersebut, dilansir dari Mirror (09/08/17).

"Hal yang baik dari sudut pandang Liverpool ialah sang manajer yang berusaha keras untuk tetap mempertahankannya dan sang pemilik juga ingin dia (Coutinho) untuk tetap tinggal. Ini bukanlah situasi di mana Liverpool membutuhkan uang. Kami tidak menjual klub sehingga mereka bisa melakukan segala sesuatu dengan kekuatan mereka untuk tetap membuatnya tinggal."

"Namun, hal ini akan kembali pada Philippe Coutinho dan keputusannya, apa yang ingin dilakukan olehnya, tipe perang apa yang ingin diciptakan untuk keluar karena Liverpool tidak akan membuat segala sesuatu lebih mudah baginya."

"Saya berdoa dia tetap berada di Liverpool (hingga akhir jendela transfer musim panas ini ditutup)."

© Indosport
Jake Humphrey. Copyright: IndosportJake Humphrey.

Selain itu, host Jake Humphrey pun turut memberikan pertanyaan semacam prediksi masa depan Coutinho. Apakah pada 1 September 2017 nanti, Coutinho akan tetap berada di Liverpool atau justru bergabung dengan Barcelona?

Steve McManaman pun merespons pertanyaan itu dengan menjawab "Liverpool". Hanya saja, dirinya merasa percaya bahwa Coutinho akan pergi dari Anfield Stadium, hanya saja dalam waktu yang tidak diketahui.

© Indosport
Steve McManaman. Copyright: IndosportSteve McManaman.

"Saya pikir dia akan pergi, namun tidak tahun ini. Saya pikir juga ada cara damai untuk melakukannya. Jika Real Madrid atau Barcelona datang dan menginginkan pemain Anda, dan itu menjadi mimpi mereka untuk bermain di sana, hal itu menjadi langkah maju."

"Jika dia (Coutinho) memberikan tahun lain bagi Liverpool dan terus menunjukkan performa baik, maka Barcelona bisa menginginkannya pada tahun depan karena Iniesta akan mengakhiri masa kontraknya."

"Mereka berada dalam Liga Champions dan membutuhkan Coutinho tahun ini. Ia adalah pemain bintang mereka."

© Givemesport.com
Steven Gerrard, Paul Scholes, dan Steve McManaman. Copyright: Givemesport.comSteven Gerrard, Paul Scholes, dan Steve McManaman.

Sementara, Paul Scholes justru memberikan pernyataan yang bisa membuat para fans Liverpool sedih. Dengan wajah yang memperlihatkan aksi iseng dengan senyuman nakal, pria berusia 42 tahun itu mengungkapkan hal yang berkebalikan dari McManaman.

"Semoga Barca," tuturnya, dikutip dari GMS (09/08/17).