Liga Italia

Setelah 20 Tahun, AC Milan Bakal Berpisah dengan Apparel Ini

Selasa, 23 Januari 2018 16:48 WIB
Penulis: Wira Wahyu Utama | Editor: Agus Dwi Witono
© acmilan.com
Suporter AC Milan. Copyright: © acmilan.com
Suporter AC Milan.

AC Milan dikabarkan akan mengganti sponsor apparel mereka musim depan. Klub berjuluk Rossoneri ini akan memutuskan kontrak dengan Adidas dan berencana menggandeng Puma.

Surat kabar Italia, La Repubblica melaporkan bahwa Milan mengklaim kesepakatan dengan Puma telah tercapai. Untuk pengumuman resmi soal kerja sama ini, AC Milan hanya tinggal mencari waktu yang pas.

© INDOSPORT
Ronaldinho saat berseragam AC Milan. Copyright: INDOSPORTRonaldinho saat berseragam AC Milan.

Calciomercato juga menyebutkan bahwa klub peraih 7 trofi Liga Champions itu akan mengakhiri kemitraan panjang dengan Adidas. Apparel asal Jerman ini diketahui sudah mensponsori Milan selama 20 tahun.

© Footy Headline
Bocoran Jersey Timnas Italia 2018. Copyright: Footy HeadlineBocoran Jersey Timnas Italia 2018.

Kendati demikian, rencana kesepakatan baru AC Milan dengan Puma hanya bernilai 12 juta euro setara Rp196 miliar per tahun. Lebih rendah 8 juta euro (Rp130,5 miliar) dari Adidas yang memberi AC Milan pendapatan sebesar 20 juta euro (Rp326 miliar) per musim. Puma sendiri merupakan apparel resmi Tim Nasional Italia, Borussia Dortmund, dan Arsenal. 

341