Liga Indonesia

PSMS Medan Sebut Persipura Ancaman untuk Mereka

Kamis, 12 Juli 2018 10:49 WIB
Editor: Lanjar Wiratri
© Kesuma Ramadan/INDOSPORT
Jelang Madura United vs PSMS Medan. Copyright: © Kesuma Ramadan/INDOSPORT
Jelang Madura United vs PSMS Medan.

PSMS Medan mengaku lawan yang bakal dihadapinya yakni Persipura merupakan tim besar dan berkelas yang menjadi ancaman bagi mereka. Selain dihuni pemain hebat, skuat Ayam Kinantan memiliki rekor buruk di tiga laga sebelumnya yang belum merasakan kemenangan.

Untuk itu, pelatih PSMS menginstruksikan anak asuhnya untuk tampil habis-habisan. "Kami harus tampil all out kalau mau menang. Apalagi lawan kita tim hebat dan dihuni pemain kelas," ujar Pelatih PSMS Medan, Djajang Nurdjaman.

TOP 5 NEWS INDOSPORT: PUTERA MENPORA KENA BOGEM, KETUA PSSI JADI GUBERNUR

Disinggung nama pemain yang patut diwaspadai, Djanur menyebutkan Boaz Salossa.

"Ya, Boaz Salossa masih menjadi ancaman. Marcel Sacramento, Hilton Morreira juga demikian. Tapi kami akan tampil habis-habisan," tegasnya. 

"Kami juga harapkan dukungan positif dari suporter untuk pertandingan besok," sambung Djanur.

Sementara itu, pilar PSMS, Erwin Ramdhani, juga menegaskan Ayam Kinantan akan tampil habis-habisan di pertandingan tersebut. 

"Saya akui di laga sebelumnya saya belum bisa menampilkan yang terbaik. Pada pertandingan besok kami akan bermain all-out. Kami juga meminta doa dan dukungan kepada pendukung. Kami berjanji tampil baik dan bisa meraih tiga poin," ujarnya optimistis.

PSMS Medan akan menjamu Persipura pada lanjutan Liga 1 pekan ke 14 musim ini di Stadion Teladan Medan, Kamis (12/7/18) malam.

Berikut babak final Piala Dunia 2018: