Bola Internasional

Rakitic: Kroasia Punya 4,5 Juta Pemain di Final Piala Dunia 2018

Minggu, 15 Juli 2018 14:24 WIB
Penulis: Elizabeth Ayudya Ratna Rininta | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Getty Images
Ivan Rakitic salah satu gelandang andalan Kroasia di Piala Dunia 2018. Copyright: © Getty Images
Ivan Rakitic salah satu gelandang andalan Kroasia di Piala Dunia 2018.

Ivan Rakitic menyatakan Kroasia akan mempunyai 4,5 juta pemain di lapangan saat final Piala Dunia 2018 menghadapi Prancis, Minggu (15/07/18). Kroasia berhasil melaju ke final Piala Dunia setelah mengalahkan Inggris 2-1 di Luzhniki Stadium.

Dilansir dari laman Sportsmole, Minggu (15/07/18), Rakitic percaya bahwa Kroasia sebagai negara kecil mampu tampil di final Piala Dunia 2018 setelah 68 tahun. Hal ini akan menjadi motivasi Kroasia untuk mencetak sejarah baru. 

"Ini akan menjadi pertandingan bersejarah bukan hanya untuk kami para pemain tetapi juga untuk semua masyarakat Kroasia. Akan ada 4,5 juta pemain di lapangan nanti," ujar gelandang Barcelona itu.

Tonton Video Dokter Sport: Resep Jitu Orang Indonesia Main di Liga Inggris

"Kami akan saling membantu. Kami punya energi. Kami tahu ini adalah pertandingan terbesar dalam hidup kami."

"Kami ingin meninggalkan lapangan dengan kepala tegak. Kami hanya butuh sedikit keberuntungan untuk mendapatkan hasil yang baik."

Pencapaian terbaik Kroasia di Piala Dunia adalah ketika mendapatkan tempat ketiga pada Piala Dunia Prancis 1998. Kroasia adalah tim yang berhasil mencapai final Piala Dunia 2018 usai melalui perpanjangan waktu di empat pertandingan terakhir.

Berikut Jadwal Siaran Langsung Final Piala Dunia 2018: Prancis vs Kroasia

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA