Bola Internasional

Gagal di Piala Dunia 2018, Dele Alli Bidik Euro 2020

Jumat, 7 September 2018 17:20 WIB
Penulis: Nugrahenny Putri Untari | Editor: Abdurrahman Ranala
© Getty Images
Gelandang serang dan pelatih Timnas Inggris, Dele Alli (kiri) dan Gareth Southgate. Copyright: © Getty Images
Gelandang serang dan pelatih Timnas Inggris, Dele Alli (kiri) dan Gareth Southgate.

INDOSPORT.COM - Gelandang Timnas Inggris, Bamidele Jermaine ‘Dele’ Alli, mengatakan bahwa timnya merasa optimistis dapat mencapai puncak performa saat perhelatan Euro 2020. Menurutnya, untuk mampu sampai ke level tersebut, The Three Lions harus mau belajar dari kesalahan-kesalahan yang telah diperbuat.

“Jalannya masih jauh tetapi kami bertekad untuk terus mengembangkan diri untuk mencapai puncak saat itu (Euro 2020). Kami ingin menyimpan segala kemungkinan yang ada,” kata Alli seperti dikutip dari Mirror.

“Kami harus terus belajar dari setiap pertandingan dan benar-benar mempersiapkan diri. Ini merupakan kesempatan yang besar bagi kami,” tambahnya.

Dele Alli dan rekan-rekannya di Timnas mengaku lebih semangat setelah melihat pencapaian dan reaksi publik saat mereka berhasil menembus babak semifinal Piala Dunia 2018 meski gagal melaju ke partai pamungkas. Alli pun membayangkan sebesar apakah euforia para suporter kelak jika Inggris benar-benar berhasil menjadi juara Euro 2020.

“Setelah menonton seisi Inggris bersatu mendukung kami, itu sangat berarti bagi semua. Kami berhasil ke semifinal dan saya tidak bisa membayangkan akan seperti apa nanti jika kami berhasil memenangkan turnamen besar,” ujarnya lagi.

Berbicara soal tantangan UEFA Nations League, Alli mengaku tidak gentar berada di grup yang sama dengan tim besar seperti Spanyol dan Kroasia. Ia juga yakin bahwa para suporter akan terus menunjukkan dukungan setianya kepada tim seperti saat Piala Dunia.

“Spanyol dan Kroasia ada di grup yang sama dengan kami. Spanyol selalu bagus dan Kroasia mengalahkan kami saat Piala Dunia. Akan jadi pertandingan berat tapi saya rasa ini akan jadi ujian yang bagus bagi kami,” jelasnya.

“Kami yakin dan para penggemar juga akan selalu berada di belakang kami. Kami ingin memainkan sepak bola yang menarik,” pungkasnya.

Ikuti terus berita seputar sepak bola dan olahraga lain serta serba-serbi Bola Internasional hanya di INDOSPORT