Liga Indonesia

Pelatih PSMS Medan Ungkap Rahasia Usai Benamkan Sriwijaya FC

Jumat, 19 Oktober 2018 09:15 WIB
Editor: Isman Fadil
© Kesuma Ramadhan/INDOSPORT
Antoni Nugroho saat mencoba keluar dari kawalan pemain Sriwijaya FC. Copyright: © Kesuma Ramadhan/INDOSPORT
Antoni Nugroho saat mencoba keluar dari kawalan pemain Sriwijaya FC.

INDOSPORT.COM - Pelatih PSMS Medan, Peter  Butler, mengungkap rahasia keberhasilan timnya menang besar atas Sriwijaya FC (SFC) 3-0 dalam lanjutan Liga 1 2018 di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Kamis (18/10/18) malam.

Kedispilinan para pemain terkhusus di lini belakang yang memadukan pemain muda yakni Gusti Sandria dan Roni Fatahillah serta pemain asing yang cakap pengalaman di liga kasta teratas sepak bola Indonesia, Reinaldo Lobo dan pemain asing baru mereka Tanidis dianggap sebagai kunci sukses kemenangan timnya.

Kemenangan ini sekaligus menjadi poin penuh pertama dari 13 laga tandang yang sudah dimainkan klub bola Indonesia asal Medan selama Liga 1 pekan ini bergulir. 

“Pemain saya ikut rencana dan strategi, sangat baik dan sangat disiplin khususnya lini bawa,” ujar Butler usai pertandingan.

Butler pun tak menampik, Laskar Wong Kito-julukan Sriwijaya FC- sebagai lawan yang berat lantaran dihuni banyak pemain berkualitas. Namun kejelian membaca kelemahan lawan menurutnya rahasia lain di balik kemenangan mereka malam kemarin. 

"Saya melihat video SFC sebelum tanding. Mereka banyak berbahaya pemain depannya, tapi kita bisa bikin peluang, defense (pertahanan) kita bagus,” lanjutnya.

Butler berharap dan yakin raihan tiga angka ini membuat motivasi Legimin Raharjo dkk tetap fight hingga akhir musim untuk lepas dari zona degradasi.

“Saya berharap bisa membawa tim keluar dari zona degradasi dengan kerja keras. Masih ada sembilan pertandingan, harus fokus. Pelan-pelan, satu per satu. Mudah-mudahan bisa meraih poin di Persipura dan bisa bikin hidup PSMS di Liga 1,” pungkas pelatih asal Inggris tersebut.

Meski meraih poin penuh di Palembang, namun tak mengubah posisi PSMS Medan di peringkat juru kunci klasemen Liga 1 dengan 27 poin. Sementara itu kekalahan memalukan membuat Sriwijaya FC kian terpuruk. Anak asuh Subangkit ada di peringkat 13 dengan 30 poin.

Terus Ikuti Update Perkembangan Bola Indonesia Hanya di INDOSPORT.COM.