INDOSPORT.COM - Pekan ke-10 Liga Italia Serie A akan ditutup dengan laga dua klub yang saat ini masih tertahan di papan tengah, AC Milan vs Genoa, Kamis (01/11/18).
Berstatus sebagai tuan rumah, AC Milan jelas akan menargetkan tiga poin penuh di laga ini. Selain untuk melanjutkan tren positif menang atas Sampdoria pekan lalu, tambahan tiga poin di laga vs Genoa ini juga bisa membawa anak asuh Gennaro Gattuso itu untuk masuk ke empat besar menggeser Lazio.
Dalam laga yang juga menjadi pembuktian buat Gattuso bahwa dirinya masih layak untuk menukangi klub berjuluk Il Rossonerri, pelatih asal Italia itu menurunkan hampir mayoritas pemain terbaiknya. termasuk ujung tombak asal Argentina, Gonzalo Higuain.