Liga Indonesia

Dua Alumni Liga 1 Ramaikan Perhelatan Piala Asia 2019

Jumat, 28 Desember 2018 16:07 WIB
Penulis: Luqman Nurhadi Arunanta | Editor: Abdurrahman Ranala
© Ian Setiawan/INDOSPORT
Ahmet Atayev dan Rivaldi Bauwo saat berebut bola dengan pemain PSIS. Copyright: © Ian Setiawan/INDOSPORT
Ahmet Atayev dan Rivaldi Bauwo saat berebut bola dengan pemain PSIS.

INDOSPORT.COM – Gelaran turnamen sepak bola tertinggi di Benua Kuning, Piala Asia 2019, akan dimeriahkan oleh dua alumni kompetisi sepak bola Indonesia Liga 1. Kedua pemain itu ialah Akhlidin Israilov dan Ahmet Atayev di Liga 1 2018.

Akhlidin Israilov pernah memperkuat PSIS Semarang pada putaran pertama Liga 1 2018. Pemain Timnas Kirgizstan itu hanya bermain sepanjang 5 pertandingan sebelum akhirnya dilepas pada putaran kedua.

Ia dicoret pada paruh kedua karena dianggap minim kontribusi bagi tim. Selain itu, pemain yang berposisi sebagai gelandang itu juga kerap dicadangkan oleh pelatih Vincenzo Annese karena tidak masuk dalam skema permainan tim.

Sementara itu, Ahmet Atayev membela dua tim yang berbeda di Liga 1 2018. Pada awal musim, ia berseragam Arema FC, lalu pindah ke Persela Lamongan hingga akhir musim.

Ahmet Atayev terpaksa pulang ke Turkmenistan pada bulan Oktober sebelum Liga 1 2018 berakhir karena mengalami cedera lutut. Beruntung, ia cepat pulih dan dapat tampil di Piala Asia 2019.

Baik Akhlidin Israilov maupun Ahmet Atayev beruntung sebab masih dipanggil untuk memperkuat Tim Nasional masing-masing meski tampil kurang memuastkan di Liga 1 2018.

Piala Asia 2019 akan berlangsung pada 5 Januari hingga 1 Februari 2019. Uni Emirat Arab akan bertindak sebagai tuan rumah pada perhelatan kali ini.

Ikuti Terus Berita Sepak Bola Liga Indonesia dan Olahraga Lainnya di di INDOSPORT.COM