Liga Inggris

Ini Alasan Klopp Urungkan Minat untuk Datangkan Pulisic ke Liverpool

Rabu, 2 Januari 2019 18:25 WIB
Penulis: Arif Budi Setyanto | Editor: Yohanes Ishak
© Fox Sports
Jurgen Klopp, pelatih Liverpool. Copyright: © Fox Sports
Jurgen Klopp, pelatih Liverpool.

INDOSPORT.COM - Klub sepak bola Inggris, Chelsea resmi membeli Christian Pulisic dari Borussia Dortmund sebesar 64 juta Euro atau sekitar Rp 1 triliun.

Padahal sebelumnya Pulisic sangat gencar dirumorkan akan dengan Liverpool dalam 12 bulan terakhir.

Namun, Jurgen Klopp ternyata memiliki alasan untuk tidak lagi mengejar Pulisic dan akhirnya Chelsea mampu mengamankan pemain internasional Amerika Serikat.

Klopp mengurungkan niat untuk memboyong Pulisic karena ia tidak lagi percaya bahwa pemain berusia 20 tahun itu akan menembus skuat utama Liverpool.

Ditambah, Klopp sudah puas dengan kinerja duo pemain anyar Liverpool yaitu Xherdan Shaqiri dan Naby Keita. Sehingga ia tidak mau membuang-buang biaya untuk mendatangkan Pulisic

Dilansir dari Bleacher Report, Liverpool sudah tidak minat lagi kepada Pulisic karena skuat Klopp dinilai sudah lebih meningkat kualitasnya.

Sementara itu, Pulisic tetap akan bermain untuk Dortmund sampai akhir musim dengan status pinjaman. Ia akan bergabung dengan skuat asuhan Maurizio Sarri pada tahun depan.

Ikuti Terus Perkembangan Sepak Bola Liga Inggris dan Berita Olahraga lainnya di INDOSPORT.COM

498