Liga Indonesia

Reuni dengan Simon McMenemy di Timnas Indonesia, Ini Perasaan Evan Dimas

Kamis, 28 Februari 2019 15:46 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Lanjar Wiratri
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Dipanggilnya 27 pemain dalam proyeksi Simon McMenemy di Timnas Indonesia senior menimbulkan sisi menarik. Dari jumlah itu, Evan Dimas yang masuk dalam lima nama pemain yang tercatat pernah mengecap pengalaman dibesut arsitek tim kebangsaan Skotlandia itu saat menangani Bhayangkara FC. 

Evan Dimas Darmono yang kini membela Barito Putera itu pun seperti melakoni reuni dengan Simon di skuat timnas senior pada program Training Centre di Australia dan Bali mulai 6 Maret nanti.

"Saya bukan orang baru. Karena sebelumnya pernah bersama Coach Simon di Bhayangkara FC," tandas Evan Dimas.

Evan memang menjadi salah penggawa penting Simon di tim kepolisian itu pada musim 2017 lalu. Bersama Wahyu Subo Seto, Alsan Sanda, Ilija Spasojevic maupun Zulfiandi, Evan bahu membahu hingga membuahkan trofi juara Liga 1.

Namun, ia memutuskan berganti klub guna mengejar pengalaman internasional di musim lalu. Hengkang bersama Ilham Udin Armaiyn, Evan berlaga di Liga Super Malaysia bersama klub Selangor FA.

"Coach Simon itu orang asik. Dia seperti teman ketika berada di luar lapangan," ungkap Evan Dimas ketika ditanya perihal karakter kepelatihan Simon McMenemy.

Kendati demikian, Evan menyebut pelatih berusia 41 tahun itu punya metode kedisplinan yang mujarab. Hal itu sudah dirasakannya saat ikut mengantar Bhayangkara FC juara Liga 1 dua tahun lalu.

"Ya, dia orangnya tegas (kalau sedang melatih) di dalam lapangan," tutup pemain yang karier junior hingga senior bersama Persebaya Surabaya itu.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Seputar Timnas Indonesia di INDOSPORT