Liga Indonesia

Kemahalan dan 3 Hal yang Bikin Joey Suk Sulit Gabung Persija

Kamis, 18 April 2019 18:10 WIB
Penulis: Petrus Tomy Wijanarko | Editor: Lanjar Wiratri
© Zainal Hasan/INDOSPORT
Chief Executive Officer (CEO) Persija Jakarta, Ferry Paulus Copyright: © Zainal Hasan/INDOSPORT
Chief Executive Officer (CEO) Persija Jakarta, Ferry Paulus
Kemahalan

CEO Persija Jakarta, Ferry Paulus, menyebut Joey Suk sebagai pemain yang ribet. Joey Suk disebutkan memiliki ekspetasi terlalu tinggi sehingga harganya terlalu mahal.

"Agak ribet. Ada obrolan. Tapi agak ribet orangnya. Dia ekspektasinya terlalu tinggi. Mungkin karena memang dia merasa dia adalah pemain besar," kata Ferry.

"Sementara kurs Liga Indonesia kalau saya boleh bicara mungkin masih di level medio. Karena dia tahu, 'wah, ini Persija' makanya ekspektasinya terlalu tinggi," tambah Ferry.

Ferry Paulus juga menyebutkan kalau Joey Suk menuntut banyak hal soal fasilitas. Namun, yang diminta Joey Suk terlalu tinggi sehingga memberatkan manajemen Macan Kemayoran.

"Terlalu tinggi. Mungkin [di atas Michael Essien]. Fasilitas-fasilitasnya itu yang bisa merusak tatanan Persija. Itu yang agak berat," ujar Ferry.

40