Liga Indonesia

Dua Agenda Ini yang Dilakoni PSSI saat Berkunjung ke Inggris

Rabu, 8 Mei 2019 13:48 WIB
Penulis: Shella Aisiyah Diva | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Arif Rahman/INDOSPORT
Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria, bertolak ke Inggris guna memantau pertandingan Garuda Select. Foto: Arif Rahman/INDOSPORT. Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria, bertolak ke Inggris guna memantau pertandingan Garuda Select. Foto: Arif Rahman/INDOSPORT.

INDOSPORT.COM – PSSI selaku induk tertinggi sepak bola Indonesia, diwakili Sekretaris Jenderal Ratu Tisha Destria punya dua agenda penting saat berkunjung ke Inggris pekan ini. 

Ada pun dua agenda tersebut adalah menyaksikan laga Garuda Select kontra Leicester City U-17 dan bertemu Asosiasi Sepak Bola Inggris atau FA (Football Association).

Pada pertandingan Garuda Select vs Leicester City U-17, Ratu Tisha hadir ditemani pelatih Timnas Indonesia U-19, Fakhri Husaini. Tak sekadar menemani, Fakhri juga menjadi pelatih dadakan pada laga yang berakhir dengan skor imbang 2-2 tersebut.

“Kami memiliki dua agenda penting di Inggris, pertama memantau perkembangan dari Garuda Select yang merupakan bagian dari program Elite Pro Academy dan yang kedua berkunjung ke federasi sepak bola Inggris,” ujar Ratu Tisha, dikutip dari laman resmi PSSI.

Ratu Tisha yang juga ditemani Direktur Teknis Program Garuda Select, pelatih Des Walker, dan Super Soccer TV Business Development Director, Mirwan Suwarso, juga memaparkan pemantauan tersebut bertujuan mengawasi program Elite Pro Academy agar sesuai dengan cita-cita PSSI untuk Olimpiade 2024.

Sementara itu, pada agenda pertemuan PSSI dengan Asosiasi Sepak Bola Inggris atau FA, akan ada pembahasan soal strategi partnership untuk memajukan sektor sepak bola Indonesia. 

“Garuda Select sudah lima bulan berada di Inggris dan setiap pertandingan yang diselenggarakan kelasnya sudah internasional dan melibatkan dua negara. Harapannya program ini juga bisa menjadi strategic partnership dengan FA,” pungkasnya.

PSSI selanjutnya akan lebih fokus dalam pengembangan dua area yaitu pengembangan wasit dan pemain mudanya. Harapannya, proses kerja sama denagn FA bisa membuat kedua hal tersebut terealisasi dengan lebih mudah.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT