Liga Indonesia

Berangsur Pulih, Debut Esteban Vizcarra Tergantung Keputusan Pelatih Persib

Sabtu, 29 Juni 2019 13:25 WIB
Penulis: Alvin Syaptia Pratama | Editor: Indra Citra Sena
© Arif Rahman/INDOSPORT
Pemain Persib, Esteban Vizcarra berlatih terpisah ditemani fisioterapis tim, Benediktus Adi Prianto di Lapangan Football Plus, Kabupaten Bandung Barat, Senin (10/6/19). (Arif Rahman/INDOSPORT) Copyright: © Arif Rahman/INDOSPORT
Pemain Persib, Esteban Vizcarra berlatih terpisah ditemani fisioterapis tim, Benediktus Adi Prianto di Lapangan Football Plus, Kabupaten Bandung Barat, Senin (10/6/19). (Arif Rahman/INDOSPORT)

INDOSPORT.COM - Persib Bandung mendapat kabar baik tentang kemajuan salah satu pemainnya yang mengalami cedera Esteban Vizcarra. Ia dikabarkan terus mengalami perkembangan positif setelah beberapa bulan harus menepi dari lapangan.

Pemain kelahiran Argentina ini bahkan telah melakukan latihan dengan intensitas tinggi bersama Persib pada Jumat (28/6/19). Tapi, dokter tim Raffi Ghani belum bisa memastikan apakah Vizcarra sudah bisa tampil saat menghadapi Bhayangkara FC, Minggu (30/6/19).

“Tampil atau tidaknya Vizcarra bersama Persib berada di tangan pelatih, namun kondisinya memang sudah membaik. Secara medis kondisinya sangat baik, bahkan soal fisik Vizcarra juga tak mengalami masalah kebugaran,” ujar Raffi Ghani seperti dilansir dari laman resmi klub.

Pemain yang tahun lalu resmi menerima KTP Indonesia ini bermasalah di lututnya sehingga terpaksa menepi cukup lama. Dia juga telah melakukan operasi guna mengembalikan kondisi terbaiknya supaya dapat merumput lagi.

Jika pelatih Robert Rene Alberts memberinya kesempatan, laga lawan Bhayangkara FC bisa menjadi debut perdananya di Shopee Liga 1 bersama Persib. Kemampuan Vizcarra bisa membantu klub asal Ibukota Jawa Barat ini memutus tren negatif di kandang.

Musim lalu Esteban Vizcarra bermain sebanyak 32 kali untuk Sriwijaya FC dan menorehkan 11 gol plus empat assist selama satu musim kompetisi.