Bola Internasional

1 Wakil ‘Pulau Kalimantan’ Akan Bermain di Liga Super Malaysia

Minggu, 7 Juli 2019 15:16 WIB
Penulis: Ervan Yudhi Triatmoko | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© semuanyabola.com
Logo Liga Super Malaysia Copyright: © semuanyabola.com
Logo Liga Super Malaysia

INDOSPORT.COM – Klub sepak bola Liga Primer Malaysia, Sabah FA, memastikan satu tiket promosi ke Liga Super Malaysia musim depan setelah mengalahkan Johor Darul Takzim (JDT) II, Jumat (5/7/19) lalu.

Keberhasilan Sabah FA promosi ke Liga Super Malaysia membuat kompetisi teratas Negeri Jiran itu akan semakin berwarna musim depan.

Pasalnya, kepastian Sabah FA merebut satu tiket promosi membuat wilayah Malaysia Timur akan kembali memiliki satu wakil di kompetisi kasta teratas Liga Malaysia musim depan.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by ASEAN FOOTBALL (@asean.football) on

Wilayah Malaysia Timur yang terdiri dari dua negara bagian yakni Sabah dan Sarawak terakhir kali mengirimkan wakilnya pada musim 2017 lalu. Saat itu, klub Sarawak FA menjadi satu-satunya wakil Malaysia Timur di kompetisi Liga Super Malaysia.

Namun setelah Sarawak FA terdegradasi pada akhir musim 2017, praktis Malaysia Timur yang terletak di Pulau Borneo tak memiliki wakil di Liga Super Malaysia.

Kini setelah semusim absen, wilayah Malaysia yang menjadi satu dengan Pulau Kalimantan itu akan kembali memiliki wakil di kompetisi kasta teratas Liga Malaysia.

Sabah FA memastikan satu tiket promosi ke Liga Super Malaysia musim depan setelah menang tipis 1-0 atas JDT II pada laga pekan ke-17 Liga Primer Malaysia, Jumat (5/7/19) lalu.

Kemenangan tersebut membuat Sabah FA kokoh di puncak klasemen Liga Primer Malaysia 2019 dengan raihan 37 poin. Klub yang bermarkas di Stadion Likas itu pun dipastikan naik ke Liga Super Malaysia musim depan.