Liga Inggris

De Gea Sepakat Perpanjang Kontrak Manchester United, Ini Rinciannya

Minggu, 7 Juli 2019 19:52 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© Twitter / Manchester United
Kiper Manchester United, David de Gea usai kemenangan melawan Tottenham Hotspur, Senin (14/01/19) Copyright: © Twitter / Manchester United
Kiper Manchester United, David de Gea usai kemenangan melawan Tottenham Hotspur, Senin (14/01/19)

INDOSPORT.COM – Penjaga gawang David De Gea dikabarkan telah sepakat untuk tinggal lebih lama di Manchester United, dengan kontrak baru selama lima tahun ke depan.

De Gea akhirnya bisa bernapas lega setelah nasibnya sempat terombang-ambing di Old Trafford, lantaran negosiasi kontrak baru dengan Manchester United yang sempat berjalan alot.

Dilansir dari Sport Mirror, pihak Manchester United bertemu dengan agen De Gea, Jorge Mendes. Pertemuan yang berlangsung sangat baik itu mencapai kesepakatan bahwa kiper asal Spanyol akan menandatangani kontrak selama lima tahun.

Dalam kontrak barunya nanti, De Gea akan mengantongi kenaikan gaji sebesar 350 ribu pounds atau setara dengan Rp6,1 miliar per pekannya.

Nilai tersebut hampir dua kali lipat dari gaji sebelumnya 200 ribu pounds (Rp3,5 miliar), dan kiper berusia 28 tahun ini sebagai penjaga gawang dengan upah tertinggi di dunia.

Pada negosiasi awal, De Gea memang sempat meminta kenaikan gaji. Tak tanggung-tanggung, dia meminta gaji setara dengan Alexis Sanchez, yakni 500 ribu pounds (Rp8,8 miliar). Namun, klub merasa permintaan itu mustahil bisa diwujudkan.

Akibatnya, De Gea nyaris berancang-ancang hengkang dengan mencari klub lain apabila permintaannya tidak dipenuhi. Real Madrid merupakan salah satu klub yang berpotensi menjadi tujuan De Gea selanjutnya.

Sementara itu, Setan Merah belum rela melepaskan kiper andalannya ke klub lain di tengah situasi yang mereka alami musim 2018/19 lalu. Mereka bahkan rela mendatangkan pelatih kiper baru, Richard Hartis, untuk meningkatkan performa De Gea musim depan.

Manchester United memang tengah gencar untuk merevilitasi tim yang telah terseok-seok sepanjang musim lalu. David De Gea dkk hanya mampu finis di urutan keenam klasemen akhir Liga Primer Inggris 2018/19.