Bursa Transfer

Petinggi PSG Tak Yakin Mbappe akan Bertahan, Sinyal Bakal Hengkang?

Rabu, 10 Juli 2019 19:10 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© GettyImages
Pihak manajemen Paris Saint-Germain (PSG) tak yakin soal kelangsungan nasib Kylian Mbappe di klub mereka. Copyright: © GettyImages
Pihak manajemen Paris Saint-Germain (PSG) tak yakin soal kelangsungan nasib Kylian Mbappe di klub mereka.

INDOSPORT.COM - Direktur olahraga Paris Saint-Germain (PSG), Leonardo Araujo, tak bisa menjamin kalau Kylian Mbappe akan bertahan di klub tersebut pada musim panas 2019.

Sebelumnya, striker asal Prancis itu santer diisukan bakal hengkang dari PSG dan bergabung dengan salah satu dari dua klub sepak bola Eropa, Real Madrid dan Liverpool. Namun, tidak ada kemajuan sama sekali terkait dengan transfer Mbappe.

Ia juga kabarnya tidak ingin memperpanjang kontraknya lagi bersama klub tersebut. Hal ini dikarenakan ia ingin bermain bersama dengan tim yang bisa lebih berprestasi di Liga Champions.

Dilansir dari laman portal berita olahraga Marca, direktur olahraga PSG, Leonardo Araujo, mengungkapkan pandangannya terkait pemain berusia 20 tahun itu.

"Bagi saya, tidak ada masalah apakah kontraknya bersama PSG menjadi prioritas Mbappe saat ini atau tidak. Yang jelas, dia sekarang masih bersama kami. Dia menjadi sosok yang sangat penting bagi klub," ujar Leonardo.

"Mengenai perihal apakah dia akan tetap bertahan atau tidak, saya tidak bisa menjamin. Yang pasti, dia adalah pemain berbakat yang bisa bermain di posisi apa pun yang ia sukai," pungkasnya.

Kylian Mbappe telah memperkuat PSG sejak 2018 yang lalu. Bersama klub tersebut, ia telah mencetak 60 gol dan menyumbang 32 assist dari 87 pertandingan yang ia jalani di semua kompetisi.