Bursa Transfer

Gara-gara Mesut Ozil, Arsenal Terancam Gagal Rekrut Striker Klub Prancis

Senin, 15 Juli 2019 12:35 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© TEAMtalk
Arsenal terancam gagal menandatangani striker Lyon, Nabil Fekir, pada musim panas ini lantaran belum menemukan klub yang mau menampung Mesut Ozil. Copyright: © TEAMtalk
Arsenal terancam gagal menandatangani striker Lyon, Nabil Fekir, pada musim panas ini lantaran belum menemukan klub yang mau menampung Mesut Ozil.

INDOSPORT.COM – Arsenal terancam gagal menandatangani striker Lyon, Nabil Fekir, pada musim panas 2019 ini lantaran belum menemukan klub yang mau menampung Mesut Ozil.

Nabil Fekir gagal bergabung dengan Liverpool pada musim panas tahun lalu lantaran hasil tes medis yang tidak memuaskan. Alhasil, bintang asal Prancis itu pun bertahan di Lyon selama setahun terakhir.

Kini, Lyon mulai membuka penawaran bagi klub manapun yang ingin membeli Fekir. Hal ini pun disambut positif oleh tiga klub LaLiga Spanyol, Real Betis, Sevilla, dan Valencia yang dikabarkan sangat berminat.

Dilansir dari L’Equipe, Arsenal juga bergabung di antara ketiga klub tersebut untuk mendapatkan tanda tangan Fekir. Klub Liga Inggris itu dikabarkan sudah mengontak Lyon untuk bernegosiasi.

Masalahnya, Arsenal tidak akan bisa mendatangkan Fekir selama mereka masih menanggung Mesut Ozil di Emirates. Padahal, hasil penjualan Ozil diharapkan bisa menjadi tambaan dana guna membeli Fekir.

Namun, sampai saat ini belum ada klub yang bersedia membeli mantan pemain timnas Jerman tersebut. Selain itu, Ozil juga enggan meninggalkan Arsenal lantaran dia masih memilih dua tahun sisa kontrak.

Pemain berusia 30 tahun itu berharap bisa bermain di skuat utama Unai Emery musim depan. Dia bahkan ikut latihan pramusim dan menjalani tur pramusim klub di Amerika Serikat bersama rekan satu timnya.

Melihat situasi ini, sangat tidak mungkin Arsenal bisa mengalahkan tiga klub pesaingnya untuk mendatangkan Fekir di bursa transfer. Sementara, peluang mereka mendapatkan Fekir cukup besar menyusul kode keras sang pemain yang ingin pindah ke salah satu klub Liga Inggris baru-baru ini.

Fekir, meski batal pindah ke Liverpool, tetap menampakkan performa apik selama musim 2018/19. Calon pengganti Mesut Ozil di Arsenal itu berhasil mencatatkan 29 penampilan dan juga mencetak sembilan gol.