Bola Internasional

Ramai Naturalisasi, Wonderkid asal Jerman Ingin Bela Timnas

Minggu, 21 Juli 2019 15:54 WIB
Penulis: Rialdi | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Bernama.com
Pemain berdarah Malaysia di Jerman, Joshua Johan Bechler. Copyright: © Bernama.com
Pemain berdarah Malaysia di Jerman, Joshua Johan Bechler.

INDOSPORT.COM - Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) sedang gencar melakukan proses naturalisasi pemain di kompetisi atau pesepak bola yang memiliki darah negeri Jiran untuk memperkuat Timnas Malaysia. Niatan itu mendapat sambutan dari Joshua Johan Bechler.

Joshua adalah bek 16 tahun yang berkarier bersama klub sepak bola Jerman, Rot-Weiss Frankfurt. Ia diklaim sebagai pemain yang berdarah Jerman-Malaysia.

Menurut laman berita olahraga Bernama, Joshua adalah bek muda yang memiliki masa depan cerah. Sebab, saat ini, dirinya sedang diincar berbagai klub Jerman, yakni SV Wehen Wiesbaden, FSV Frankfurt dan SV Sandhaasen.

Tidak hanya itu, tim-tim asal Inggris juga disebut meminati jasa Joshua. Beberapa tim yang sudah menawarkan trial adalah Brighton, Fulham, Leeds United dan Queen Park Rangers.

Meskipun memiliki prospek cerah sebagai pesepak bola, Joshua mengaku berminat menjadi warga negara Malaysia. Sebab, sejak kecil ia sudah bermimpi untuk mengenakan jersey Harimau Malaya.

"Saya selalu bermimpi untuk mewakili Malaysia. Kami memiliki keluarga Malaysia yang hebat di Jerman dan mereka semua senang melihat saya mengenakan seragam Malaysia, tetapi saya hanya mengikuti kata hati saya," kata Joshua, dikutip dari Bernama.

"Mengetahui bahwa sepak bola Malaysia semakin baik, dan jika saya salah satu faktor yang meningkatkannya, saya sangat bangga. Seperti remaja lainnya, saya juga ingin membantu meningkatkan kualitas sepak bola," imbuhnya.

Joshua sendiri mengaku akan kembali ke Jerman untuk berkarier selama dua sampai tiga tahun ke depan. Namun, ia tidak akan menolak jika FAM berniat menaturalisasi dirinya.