Liga Indonesia

Kalah Dari PSMS Medan Lewat Penalti, Persita Dirugikan Wasit?

Rabu, 24 Juli 2019 08:29 WIB
Penulis: Aldi Aulia Anwar | Editor: Lanjar Wiratri
© Aldi Aulia Anwar/INDOSPORT
Pelatih Persita Tangerang, Widodo Cahyono Putro (kiri) didampingi pemainnya Annas Fitranto (kanan), dalam temu pers usai pertandingan. Copyright: © Aldi Aulia Anwar/INDOSPORT
Pelatih Persita Tangerang, Widodo Cahyono Putro (kiri) didampingi pemainnya Annas Fitranto (kanan), dalam temu pers usai pertandingan.

INDOSPORT.COM - Persita Tangerang kembali gagal memetik poin dalam lanjutan Liga 2 2019 wilayah Barat. Bersua tuan rumah PSMS Medan, mereka kalah tipis 1-0 di Stadion Teladan, Medan lewat gol penalti.

Gol tunggal kemenangan PSMS dicetak Legimin Raharjo melalui titik putih di menit ke-84. Tuan rumah mendapat hadiah penalti setelah pemain PSMS Rendi Saputra dilanggar di area terlarang.

Pelatih Persita, Widodo Cahyono Putro, enggan berkomentar banyak, apakah pihaknya dirugikan oleh wasitlapangan atas hadiah penalti tersebut.

"Nanti saya katakan setelah saya lihat rekaman pertandingannya. Karena kami gak bisa bilang itu tidak penalti dan itu penalti," ujar Widodo C Putro

"Kalau semuanya belum jelas pasti. Makanya saya akan lihat dulu rekamannya dan kami pelajari dulu baru bisa berkomentar lebih," ucap Widodo dalam temu pers usai pertandingan, Selasa (23/07/19).

Bahkan eks pelatih Bali United itu menyebut akan memikirkan langkah selanjutnya setelah pihaknya melihat rekaman pertandingan tersebut.

"Makanya itu saya tidak mau berandai-andai. Saya mau kepastian. Makanya saya lihat dulu hasil rekamannya," ujar pelatih berusia 48 tahun itu.

Ketika disinggung tiga kekalahan timnya di Liga musim ini semua karena pinalti, Widodo menyebut akan melakukan evaluasi terhadap timnya.

"Hemat kami tentu akan saya evaluasi kenapa itu bisa terjadi," ujar Widodo singkat.