Liga Indonesia

Mengenang 3 Duel Persija vs Arema Paling Ikonik, Termasuk Bentrok Pertama Era Profesional

Sabtu, 3 Agustus 2019 12:05 WIB
Penulis: Luqman Nurhadi Arunanta | Editor: Indra Citra Sena
© artanation.blogspot
PSM Makassar juara Liga Indonesia Bank Mandiri 1999/00. Copyright: © artanation.blogspot
PSM Makassar juara Liga Indonesia Bank Mandiri 1999/00.
Babak 8 Besar LI 1999/00

Perjumpaan pertama Persija Jakarta dana Arema di era profesional terjadi di babak 8 besar Liga Indonesia 1999/00, tepatnya Minggu 9 Juli 2000.

Persija Jakarta tumbang 1-2 dari Arema di Stadion Gelora Bung Karno (GBK). Gol Persija Jakarta dicetak Imran Nahumarury, sedangkan dua gol Arema diborong Rodriguez ‘Paco’ Rubio.

Bukan perkara Persija Jakarta kalah atau kehebatan Paco Rubio yang membuat laga ini ikonik, melainkan keributan dua pemain asing yang menodai pertandingan.

Kronologinya, pemain asing Persija Jakarta, Luciano Leandro, melakukan tackle keras kepada Paco Rubio. Wasit tidak bergeming sehingga membuat Rodrigo Araya menghampiri, mendorong, dan mencengkram kerah baju Luciano.

Spontan, Luciano melayangkan dua pukulan ke wajah Rodrigo. Keributan lantas terjadi dan membuat petugas keamanan ikut turun tangan.

Wasit Yulius Dede akhirnya mengeluarkan kartu kuning untuk Rodrigo Araya dan kartu merah untuk Luciano Leandro. Keributan keduanya nyaris berlanjut saat hendak keluar lapangan, namun petugas dan ofisial berhasil melerai.

Pada akhirnya, baik Persija Jakarta yang dilatih Ivan Kolev dan Arema Malang yang ditangani M. Basri tidak keluar sebagai juara. Liga Indonesia 1999/00 kala itu menjadi milik PSM Makassar.