Bola Internasional

Malaysia Soroti Pemanggilan 5 Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia

Jumat, 16 Agustus 2019 12:25 WIB
Penulis: Fuad Noor Rahardyan | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© officialpersikabo Verified
Osas Saha, bersama empat pemain naturalisasi Timnas Indonesia lainnya, mendapat sorotan media Malaysia. Copyright: © officialpersikabo Verified
Osas Saha, bersama empat pemain naturalisasi Timnas Indonesia lainnya, mendapat sorotan media Malaysia.

INDOSPORT.COM – Kekuatan Timnas Indonesia untuk laga pertama babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 mulai dilihat oleh publik Malaysia. Salah satunya, situs Vocketfc menyoroti pemanggilan lima pemain naturalisasi dari 24 nama yang dirilis Simon McMenemy.

Situs sepak bola asal Malaysia itu menyebutkan Otavio Dutra, Victor Igbonefo, Greg Nwokolo, Beto Goncalves, dan Osas Saha resmi tergabung di skuat Timnas Indonesia. Kelima pemain tersebut dianggap menampilkan performa terbaiknya sejauh ini.

Vocketfc menyebutkan pemanggilan Dutra dan Igbonefo merupakan keinginan McMenemy untuk menggalang lini pertahanan yang solid. Pelatih asal Skotlandia itu dianggap tidak mau memberikan ruang sedikit pun kepada bomber lawan untuk mencetak peluang.

Selain itu, Greg, Beto, dan Osas adalah penyerang andalan klub masing-masing. Greg dan Beto telah menyumbang total sembilan gol dan enam assists untuk Madura United. Sedangkan, Osas mencetak lima gol dan empat assists untuk Tira-Persikabo.

McMenemy sendiri memiliki alasan untuk memanggil kelimanya. Mereka bisa dianggap sebagai role model (panutan) dengan sikapnya yang baik. Selain itu, mereka dinilai memiliki pemahaman taktik permainan yang bagus.

Kelima pemain itu akan mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia di Stadion Pakansari, Bogor, pada Rabu (21/8/19) mendatang. Mereka akan mempersiapkan diri jelang menjamu Malaysia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada 5 September 2019.

Sementara itu, Timnas Malaysia baru akan mengumumkan skuatnya dalam beberapa hari mendatang. Tan Cheng Hoe sebagai pelatih kepala tim Negeri Jiran menyatakan pihaknya sedang berada dalam tahap terakhir pemilihan pemain.