Liga Indonesia

Sudah Tak Asing dengan Indonesia, Aryn Williams Setuju Gabung Persebaya

Selasa, 27 Agustus 2019 13:15 WIB
Penulis: Fitra Herdian Ariestianto | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Fitra Herdian/INDOSPORT
Aryn Williams saat berlatih di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Selasa (27/8/19). Copyright: © Fitra Herdian/INDOSPORT
Aryn Williams saat berlatih di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Selasa (27/8/19).

INDOSPORT.COM Aryn Williams mengaku sangat senang bisa bergabung dengan Persebaya Surabaya. Pasalnya, Williams mengaku sudah tidak asing dengan tim ini. Maka ketika manajemen Bajul Ijo menyodori kontrak, dia tidak berpikir dua kali.

"Saya tidak bisa bilang tidak begitu saya ditawari kontrak," ujarnya pada Selasa (27/08/19).

Usai dikontrak Persebaya, dirinya mengaku juga sudah tidak sabar untuk bisa berkontribusi untuk Persebaya.

Selain itu dukungan yang begitu besar dari suporter fanatik Persebaya yakni Bonekmania juga menjadi daya tarik terbesarnya untuk mau menjadi bagian dari Bajul Ijo.

"Saya melihat video dari YouTube yang diberikan manajer saya. Setelah melihat dukungan Persebaya dari Bonek seperti itu saya sangat bersemangat," sambungnya.

"Setelah menonton tayangan video lewat YouTube itu hati saya juga berdebar melihat dukungan Bonek seperti itu," lanjutnya.

Aryn Williams sendiri bisa berperan dalam dua posisi yang berbeda. Dari pengakuannya, mantan pemain I-League India bersama Neroca FC itu bisa memposisikan diri sebagai bek dan gelandang bertahan.

Sekadar untuk diketahui Aryn Williams sendiri sudah tak asing dengan Indonesia, sebab dia sudah beberapa kali berkunjung. Namun tidak dalam rangka bekerja sebagai pemain sepak bola melainkan untuk berlibur.

"Saya berlibur ke Bali. Saya sudah beberapa kali berkunjung ke Indonesia," bebernya.

Selain itu, ayah dari pemain berpaspor Australia ini, Eric Williams, ternyata pernah menjadi pelatih di beberapa klub Indonesia. Setidaknya ada tiga klub yang pernah dilatih ayahnya yakni, Persijatim Solo FC, PSMS Medan, dan Perseman Manokwari.