Bola Internasional

Tampil di Piala Dunia U-20, Wonderkid Keturunan di Liga Inggris Ngebet Bela Timnas Indonesia

Minggu, 27 Oktober 2019 15:31 WIB
Penulis: Subhan Wirawan | Editor: Ivan Reinhard Manurung
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Dipastikan tampil di ajang Piala Dunia U-20 tahun 2021 mendatang, salah satu wonderkid keturunan di Liga Inggris ini jadi ngebet bela dan perkuat Timnas Indonesia.

Timnas Indonesia sendiri memang dipastikan menjadi salah satu peserta Piala Dunia U-20 2021 mendatang dengan status ruan rumah, hal tersebut didapat setelah FIFA memenangkan proses bidding yang dilakukan PSSI beberapa waktu lalu.

Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021 usai mengalahkan Brasil dan Peru, dua negara besar yang juga mengajukan diri sebagai tuan rumah dalam proses bidding.

Dipastikan tampil di pentas akbar sepak bola dunia level junior, Timnas Indonesia wajib berbenah khususnya dalam pemilihan pemain dan pelatih agar skuat Garuda nantinya tak menjadi lumbung gol ataupun tim pelengkap.

Sebagai warga negara Indonesia, membela Merah-Putih tentu merupakan impian yang sangat didambakan oleh para pemain, bahkan para pesepakbola keturunan di luar negeri pun menyatakan kesiapannya untuk membela skuat Garuda.

Salah satunya adalah Elkan Baggot, pemain muda keturunan Indonesia yang kini memperkuat klub kasta ketiga Liga Inggris, Ipswich Town U18 ini berharap bisa membela dan mengharumkan nama Timnas Indonesia.

Kepada redaksi berita olahraga INDOSPORT.COM, pemain dengan tinggi 194 cm tersebut menyatakan siap jika dipanggil Timnas, dan sangat berharap dapat membela Garuda di Piala Dunia nanti

"Saya berharap bisa mewakili Timnas (Indonesia) suatu hari nanti. Berharap bahwa saya akan terpilih (Timnas Indonesia) untuk Piala Dunia U-20, itulah yang ingin saya mainkan," ucap Elkan Baggot.

Penampilan elkan baggott bersama Ipswich Town U-18 musim ini sendiri terbilang cukup impresif, tercatat pemain berusia 16 tahun tersebut selalu tampil di pertandingan akhir pekan, bahkan ia telah mencetak dua gol musim ini.

Gol pertama ia lesakkan saat membantu timnya menang tipis 1-0 atas Sheffield Wednesday, sedangkan gol kedua di cetaknya kala berhadapan dengan Cardiff City yang juga berakhir kemenangan 3-1 untuk Ipswich Town U-18.

1