Liga Italia

Ingin Bantu Legenda Inter Milan, Zlatan Ibrahimovic Selangkah Lagi ke Serie A Italia?

Minggu, 3 November 2019 19:29 WIB
Penulis: Fuad Noor Rahardyan | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Matthew Aston/GettyImages
Demi membantu Sinisa Mihajlovic, Zlatan Ibrahimovic tengah mempertimbangkan hengkang ke Bologna. Copyright: © Matthew Aston/GettyImages
Demi membantu Sinisa Mihajlovic, Zlatan Ibrahimovic tengah mempertimbangkan hengkang ke Bologna.

INDOSPORT.COM – Teka-teki mengenai masa depan Zlatan Ibrahimovic semakin rumit. Setelah sebelumnya menyatakan akan hengkang ke klub LaLIga Spanyol, Zlatan kini tak menutup kemungkinan untuk memperkuat Bologna di kancah Serie A Liga Italia.

Kemungkinan tersebut disampaikan oleh Direktur Bologna, Walter Sabatini, lewat jurnalis Fabrizio Romano. Sabatini menyatakan bahwa Zlatan mulai tertarik membantu pelatih Bologna, Sinisa Mihajlovic, untuk membawa timnya tampil lebih baik.

“Kemungkinan Zlatan ke Bologna sangat terbuka. Percayalah, ini bukan hal yang mustahil. Ia saat ini tengah mempertimbangkan tawaran kami karena ingin membantu Mihajlovic. Kami pun ingin mewujudkannya, tunggu saja,” ucap Sabatini dilansir dari IFTV.

Zlatan sendiri punya hubungan yang baik dengan Mihajlovic. Ketika datang ke Inter Milan pada 2006/07, Zlatan diketahui memperbaiki teknik sepakan bebasnya dengan berguru kepada Mihajlovic, yang saat itu berstatus sebagai asisten pelatih Nerazzurri.

Saat ini, Mihajlovic sedang berjuang melatih Bologna meski didera penyakit kanker. Hingga pekan ke-12 Serie A Liga Italia 2019/20, Miha membawa Bologna berada di urutan ke-12. Eks pelatih AC Milan ini pun banyak menuai simpati atas perjuangannya.

Berbicara soal Zlatan, ia tinggal menyisakan dua bulan kontraknya di Los Angeles Galaxy. Striker asal Swedia ini pun sudah tak bermain musim ini. Pasalnya, Galaxy disingkirkan Los Angeles FC di babak play-off Major League Soccer 2019.

Jika Zlatan Ibrahimovic menerima pinangan Bologna, Serie A Liga Italia tentu akan semakin ditunggu oleh tifosi. Terlebih, nama besar Zlatan diyakini akan membawa Rossoblu memiliki motivasi tinggi untuk finish setinggi mungkin di akhir musim.